Kamis, 25 April 2024  
 
Himpunan UMKM Cimahi Utara Gelar Bazar Expo Ramadhan

RL | Jawa Barat
Kamis, 13 April 2023 - 14:51:59 WIB


TERKAIT:
   
 
Cimahi, Tiraskita.com - Himpunan UMKM Kecamatan Cimahi Utara menggelar Bazar Expo Ramadhan 1444 H bertempat di Halaman Kantor Kecamatan Cimahi Utara, Jl. Jati Serut No. 12. Cibabat, Cimahi Utara, hari Sabtu (08/04/2023).

Pada Gelaran Bazar Expo Ramadhan tersebut ada program pembuatan NIB, pembuatan sertifikat halal selft declare gratis, lomba mewarnai, pasar murah serta gelar produk.

Turut hadir pada kegiatan bazar tersebut, Kepala Disdagkoperin Dadan Darmawan, Kabid UMKM dan Koperasi Disdagkoperin Emir Faisal, Camat Cimahi Utara T. Achmad Taufik serta para Lurah se-Kecamatan Cimahi Utara.

Saat ditemui oleh awak media,
Kepala Disdagkoperin Dadan Darmawan sangat mengapresiasi terhadap rekan-rekan Himpunan UMKM Cimahi Utara dalam menyelenggarakan Bazar Ramadhan ini.

“Sangat baik sekali ada kegiatan bazar seperti ini, dilakukan bersama teman-teman UMKM Cimahi Utara, ini sangat memfasilitasi teman-teman UMKM dalam mempromosikan produknya, apalagi momennya sangat pas di bulan Ramadhan ini,” ungkap Dadan.

Lebih lanjut Dadan berharap kegiatan bazar seperti ini kedepannya bisa menjadi agenda rutin, bahkan kalau bisa menjadi agenda mingguan.

“Jadi kalau bisa, kegiatan bazar seperti ini bisa dilakukan di akhir pekan, apalagi di wilayah kecamatan Cimahi Utara itu ada pasar kaget Pemkot yang setiap minggu sangat ramai, kita bisa memanfaatkannya,” jelasnya.

Sementara itu ditempat yang sama Camat Cimahi Utara T. Achmad Taufik sangat bersyukur kegiatan bazar ini yang di laksanakan dengan lancar berkat kolaborasi UMKM dengan berbagai pihak.

“Alhamdulillah Kegiatan bazar Ramadan Expo ini berjalan dengan lancar dan antusias masyarakat benar-benar terlihat, mudah-mudahan ini bisa menjadi agenda rutin dan alhamdulillah juga para UMKM semuanya menjual produknya hampir habis semua. Ini sangat memberikan motivasi untuk meningkatkan geliat ekonomi khususnya di kecamatan Cimahi utara,” tutur Achmad.

Achmad berharap mudah-mudahan UMKM Kecamatan Cimahi utara, itu bisa lebih maju lagi ke depannya dan bisa mencari peluang-peluang usaha ataupun mencari kolaborasi dengan para mitra yang ada di UMKM.

“Alhamdulillah kami dengan himpunan UMKM sering berkoordinasi untuk memajukan UMKM di kecamatan Utara, untuk agenda-agenda kerja atau program kerja yang di sampaikan oleh himpunan UMKM akan membuat program-program yang memang menjadi agenda rutin ke depan seperti nanti ada Culinary Night, inshaallah kita akan siapkan,” jelasnya.

Sementara itu, Ketua Himpunan UMKM Cimahi Utara, Shelpy Putri Budi Artina mengatakan tujuan diadakan bazar Expo Ramadhan ini.

“Tujuannya untuk meningkatkan perekonomian di Cimahi utara, terus untuk menambah antusias para UMKM untuk meningkatkan produknya masing-masing, terlebih bisa sambil mempromosikan produknya pada gelaran bazar seperti ini,” pungkasnya


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • PWI Pusat Rusak Akibat Korupsi Dana Hibah Rp.2,9 M, Jusuf Rizal Desak KLB
  • Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di Surabaya
  • Pentingnya Pembinaan Atlet Sejak Usia Dini
  • Indikasi Korupsi Dana Hibah BUMN oleh Pengurus PWI, Ini Kronologi Lengkapnya
  • Peringati Hari Bumi, Kota Cimahi Kirim Perdana RDF Di TPS Santiong
  • Laporan Wartawan Atas Dugaan Pengancaman Kepada Wartawan Naik Sidik
  • Saya Siap Maju Pilkada SBD, Ini Wakilnya Saverinus Kaka
  • Rapat Paripurna DPRD JABAR Untuk Ranperda Prakarsa
  • Jadi Ajang Dalam Berdakwah, CISSA-HK, Sukses Gelar Kegiatan Semarak Ramadan
  •  
     
     
    Kamis, 02 Juli 2020 - 19:55:11 WIB
    Peresmian Program Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia
    Buka Sosialisasi Apkasindo, Bupati Kampar Minta Dapat Gairahkan Kembali Petani Sawit
    Sabtu, 25 April 2020 - 10:50:35 WIB
    LAWAN COVID-19
    Ditengah Pendemik Covid 19, Bupati Labuhanbatu Salurkan Zakat Gaji ASN kepada Masyarakat
    Sabtu, 07 November 2020 - 18:30:33 WIB
    Kepala Cabang Maybank Cipulir Tilep Tabungan Nasabah, Saldo Rp 20 Milyar Sisa 600 Ribu
    Jumat, 16 April 2021 - 08:43:35 WIB
    Pemerintah Baru Bertindak Tagih Utang BLBI,
    Mahfud MD: Karena Sekarang Kami yang Memerintah
    Selasa, 23 Juni 2020 - 20:07:16 WIB
    Tinjau Protokol Kesehatan Covid-19
    Pangdam IV/Dip Dampingi Panglima TNI Dan Kapolri Kunjungan di Semarang
    Kamis, 24 Desember 2020 - 13:46:12 WIB
    Terkait Korupsi Bansos Covid-19, Juliari Batubara Tegaskan Gibran Rakabuming Tak Terlibat
    Minggu, 06 Juni 2021 - 10:01:49 WIB
    Suku Adat Papua Barat Menang, Izin Penebangan Hutan Seluas Negara Belgia Akhirnya Dicabut
    Rabu, 05 Januari 2022 - 11:03:43 WIB
    Hoaks Megawati Meninggal Kembali Beredar di Media Sosial, Megawati Tegaskan Masih Aktif
    Kamis, 30 November 2023 - 12:00:31 WIB
    Pemkot Cimahi Gelar Peringatan Hari Kesehatan Nasional Ke 59 Tahun 2023
    Jumat, 20 Maret 2020 - 13:11:06 WIB
    Agar Tidak Devisit APBD 2020, Pemda Rohul.Lunasi Tunda Bayar 2019 dan Utamakan Program Prioritas
    Jumat, 26 Februari 2021 - 20:44:18 WIB
    Gibran Dilantik Jadi Walikota, Dikawal Paspampres
    Selasa, 14 Juli 2020 - 11:25:27 WIB
    Tahun Depan Pemda Kampar Agarkan Rp 21 Milyar Untuk Pelayanan Kesehatan
    Kamis, 11 Maret 2021 - 15:24:04 WIB
    Wabup Sergai Canangkan 6 Kampung Tangguh
    Kamis, 24 Maret 2022 - 21:04:01 WIB
    Bupati Apresiasi Pandangan Umum Fraksi
    Sabtu, 20 Maret 2021 - 20:47:40 WIB
    Kebun Sawit Terlanjur Ditebangi, MA Putuskan Eksekusi Lahan di Riau Tidak Sah
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved