Sabtu, 27 Juli 2024  
 
Pemkot Cimahi Adakan Peringatan Hari Pendidikan Nasional Tingkat Kota Cimahi

RL | Jawa Barat
Jumat, 13 Mei 2022 - 18:23:12 WIB


TERKAIT:
   
 
CIMAHI, TIRASKITA.COM -  Memperingati Hari Pendidikan Nasional Pemerintah Kota Cimahi menggelar Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional Tingkat Kota Cimahi Tahun 2022 pada hari Jumat (13/5). Peringatan Hari Pendidikan Nasional Tingkat Kota Cimahi dilakukan secara hybrid secara dalam jaringan (daring) dan tatap muka di Lapangan Apel Pemerintah Kota Cimahi dengan menerapkan protokol kesehatan.

Hadir sebagai Pembina Upacara Pelaksana Tugas (Plt.) Wali Kota Cimahi, Letkol (Purn.) Ngatiyana. Dalam sambutannya Ngatiyana menyampaikan pidato Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Republik Indonesia, Bapak Nadiem Anwar Makarim, pada Peringatan Hari Pendidikan Nasional 2 Mei 2022. 

Dalam pidatonya Nadiem menyampaikan amanatnya untuk tetap semangat belajar dan berkarya di tengah pandemi. Nadiem menyebutkan bahwa bangsa Indonesia adalah bangsa yang tangguh. 

Kepemimpinan Indonesia dalam Presidensi G20 menjadi bukti bahwa bangsa Indonesia adalah bangsa yang tangguh, kuat dan berdaya saing. Di tengah pandemi yang melanda dunia, bangsa Indonesia tidak hanya mampu melewati, tetapi berdiri di garis depan untuk memimpin pemulihan dan kebangkitan.

Pandemi yang berlangsung lebih dari dua tahun lamanya mengakibatkan perubahan di berbagai bidang kehidupan. Dibutuhkan adaptasi untuk mampu bertahan di tengah pandemi. Di bidang pendidikan Pemerintah telah merancang Kurikulum Merdeka yang dirancang untuk mengatasi masalah pendidikan selama masa pandemi. Berawal dari upaya untuk membantu para guru dan murid di masa pandemi, Kurikulum Merdeka terbukti mampu mengurangi dampak hilangnya pembelajaran tatap muka. Kini Kurikulum Merdeka sudah diterapkan di lebih dari 140.000 satuan pendidikan di seluruh Indonesia.

Dalam pidatonya Nadiem Makarim mengingatkan bahwa meski bangsa Indonesia telah mencapai pencapaian yang luar biasa namun belum sampai di garis akhir. Beliau berpesan agar bagsa Indonesia harus terus berupaya agar terus memegang komando, memimpin pemulihan bersama, bergerak untuk merdeka belajar.

Menutup sambutannya Ngatiyana menyampaikan pesan pada para pendidik dan pengajar di Kota Cimahi agar tetap semangat untuk menyelenggarakan kegiatan pendidikan dengan sebaik-baiknya. Sementara untuk para siswa dan siswi di seluruh Kota Cimahi Ngatiyana berpesan agar tetap menjaga protokol kesehatan selama kegiatan belajar mengajar berlangsung.

“Saya berpesan kepada seluruh pelajar khususnya di Kota Cimahi, sekarang kita sudah melaksanakan PTM atau Pemebelajaran tatap Muka secara 100%, tetap kita sebelum ada pernyataan endemi atau pencabutan level sehingga kita masih PPKM level 2 maka kita tetap melaksanakan protokol kesehatan di sekolahan dan di lembaga-lembaga pendidikan,” pesan Ngatiyana. (Bidang IKPS/Arif.s Tel)


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Masyarakat Sangat Senang Adanya, TNI Manunggal Air (TMA) Kodim 0620/Kab Cirebon
  • Kemenag Pekanbaru Bersama Baznas dan Polda Riau Lakukan Perjanjian Kerma Pelatihan Diksar Satpam
  • Pekan Olahraga Perikanan Kabupaten Kota Se Provinsi Riau 2024 Sukses Digelar
  • Nafas Gotong Royong, di Program TMMD 121 Kodim 0620/Kab Cirebon
  • Menuju Perkembangan Positif, Komisi III Apresiasi Pencapaian BJB KCP Baros, Cimahi
  • Layanan Asrama Haji Di Indramayu, DPRD JABAR JABAR Mengapresiasi
  • Kel Lewiegajah Luncurkan Sistim Pelaporan Online Untuk Masyarakat
  • Pelajar diberi Materi PBB oleh Satgas TMMD ke 121 Kodim 0620/Kab Cirebon
  • Hari ke 2 Kegiatan TMMD ke 121 Kodim 0620/Kab Cirebon
  •  
     
     
    Rabu, 20 Mei 2020 - 21:40:17 WIB
    Sertu Dedi Irawan Beserta Perangkat Desa Gotong Royong Bantu Warga
    Selasa, 21 Juli 2020 - 08:14:15 WIB
    Puluhan Kepsek SMP di Inhu Mundur, Alasannya Diperas Oknum Jaksa ?
    Minggu, 03 Desember 2023 - 22:08:47 WIB
    Kantor TPD Riau Ganjar – Mahfud Diresmikan Langsung Oleh Ketua DPD PDI P Riau Zukri Misran
    Senin, 09 November 2020 - 17:38:53 WIB
    Berulang-ulang Selama Setahun Perkosa Putri Kandung, Ayah di Simalungun Diancam 15 Tahun Penjara
    Sabtu, 06 November 2021 - 09:18:33 WIB
    Presiden Kunjungi Paviliun Indonesia dan PEA di Dubai Expo
    Sabtu, 27 Maret 2021 - 18:42:35 WIB
    Giat Goro Bersama di Kecamatan Dumai Timur Yang Dihadiri Walikota
    Selasa, 01 Maret 2022 - 16:03:05 WIB
    Petugas Amankan Beruang Yang Sudah Diawetkan
    Selasa, 25 April 2023 - 17:57:22 WIB
    Anggota DPRD JABAR, Melakukan Kegiatan Menyebar luaskan Peraturan Daerah
    Jumat, 10 September 2021 - 11:02:11 WIB
    Sangat Membanggakan, Lettu Pnb Hangga “Rocket” Dwipayana Putra Raih 1000 Jam Terbang
    Sabtu, 18 Juli 2020 - 09:00:47 WIB
    LAWAN COVID-19
    Sebelum Terapakan Sanksi, Jabar Sediakan Masker untuk Masyarakat
    Sabtu, 26 Juni 2021 - 10:00:14 WIB
    Kepala BPBD Sebut 6 Kelurahan Rawan Karhutla di Musim Kering Tahun Ini
    Rabu, 31 Agustus 2022 - 11:10:00 WIB
    I Love You Jokowi dari Pasar Doyo Baru Papua
    Sabtu, 11 Juli 2020 - 18:36:52 WIB
    GEMPAR Deklarasi di Simeulue
    Kamis, 07 Januari 2021 - 21:27:34 WIB
    Pramugari Christine Dacera Diduga Diperkosa Sebelum Tewas
    Senin, 16 Maret 2020 - 12:09:34 WIB
    Meningkatnya Elektabilitas PDIP
    Survei CPCS: PDIP Meroket, PAN Merosot
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved