Pemerintah Kota Cimahi melalui Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) melakukan sosialisasi Upah Minimum Kota (UMK) tahun 2021, yang diketahui mengalami kenaikan 3,27% dari tahun sebelumnya sebesar Rp. 3.135.918,- menjadi Rp. 3.241.">
Jum'at, 29 Maret 2024  
 
Disnaker Kota Cimahi Sosialisasikan UMK Tahun 2021

Rahmad | Jawa Barat
Kamis, 01 April 2021 - 09:28:57 WIB


TERKAIT:
   
 
CIMAHI SELATAN | TIRASKITA.COM – Pemerintah Kota Cimahi melalui Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) melakukan sosialisasi Upah Minimum Kota (UMK) tahun 2021, yang diketahui mengalami kenaikan 3,27% dari tahun sebelumnya sebesar Rp. 3.135.918,- menjadi Rp. 3.241.929,00-. Kegiatan sosialisasi tersebut bertempat di Aula Gedung Cimahi Techno Park, Jalan Baros, Utama, Kecataman Cimahi Selatan Kota Cimahi pada Rabu (31/03).

Ditemui usai menghadiri dan membuka kegiatan sosialisasi dimaksud, Pelaksana Tugas (Plt.) Wali Kota Cimahi Ngatiyana mengatakan, besaran tentang kenaikan UMK tersebut telah disahkan melalui melalui Keputusan Gubernur Jawa Barat Nomor: 561/Kep.744-Yanbangsos /2020 tentang Upah Minimum Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Barat Tahun 2021 yang telah ditandatangani oleh Gubernur Jawa Bara M. Ridwan Kamil pada tanggal 21 November Tahun 2020 lalu. Diakuinya, kegiatan sosialisasi tersebut sedikit terlambat karena besaran UMK yang baru sudah mulai diberlakukan sejak awal tahun 2021 lalu.

“UMK yang baru ini memang sudah berjalan. Mengingat adanya kendala teknis di dalam karena sistemnya belum berjalan, maka baru bisa dilaksanakaan sosialisasi pada hari ini tentang Upah Minimum Kota. Alhamdulillah pada hari Ini ada narasumber… dari pihak Apindo juga dari pihak tenaga kerja sudah hadir untuk mengikuti sosialisasi tentang besaran daripada upah minimum kota. Alhamdulillah di Kota Cimahi sendiri besarannya [Rp] 3.241.929,-.” Ujarnya.
 
Menurutnya, besaran kenaikan UMK tahun 2021 tersebut merupakan jalan tengah untuk menjembatani kepentingan kedua belah pihak, baik dari pihak pekerja maupun para pengusaha di Kota Cimahi. Ngatiyana mengklaim bahwa besaran UMK ini sudah bisa diterima oleh kedua belah pihak. Apabila seandainya terdapat permasalahan dan/atau perselisihan ke depannya, Ia meminta agar dapat dikoordinasikan dan diselesaikan melalui aturan dan ketentuan yang berlaku dalam mekanisme hubungan industrial sehingga tidak menimbulkan suatu konflik yang besar diantar kedua belah pihak.

“Sampai saat ini belum ada laporan yang keberatan gitu yah… sampai sekarang tidak ada perusahaan yang menyampaikan keberatan tentang upah minimum kota ini. Berarti Alhamdulillah perusahaan-perusahaan semuanya sudah menyetujui untuk UMK ini diterapkan di Kota Cimahi. Alhamdulillah semuanya bisa diajak kerjasama diajak komunikasi,” jelas Ngatiyana.
 
Terakhir, Ngatiyana berharap melalui kegiatan sosialisasi tersebut, akan tercipta suasana yang kondusif antara pengusaha dengan para pekerja atau buruh di Kota Cimahi. Ia juga meminta kepada kalangan pengusaha untuk memenuhi hak-hak para pekerjanya, baik menyangkut UMK maupun hak-hak dasar lainnya seperti cuti dan istirahat. Hal ini penting mengingat di tengah kondisi pandemic Covid-19 saat ini, para pekerja harus senantiasa menjaga kebugarannya agar tetap produktif dan optimal dalam bekerja.  salah satunya yah UMK nya sendiri yah cutinya yah istirahatnya.

“Apabila buruh memerlukan untuk istirahat ataupun cuti, maka itu harus diberikan. Nah ini kita tekankan selaku pemerintah daerah supaya pihak pengusaha juga harus memperhatikan terhadap buruh ataupun pekerja. Mudah-mudahan Cimahi ini tetap kondusif antara pengusaha, pekerja dan pemerintah. Kita harapkan semua saling menyadari hal ini sehingga tidak terjadi demo-demo yang signifikan dan sebagainya,” pungkas Ngatiyana.

Turut hadir pada kesempatan tersebut, Kepala Dinas Tenaga Kerja Kota Cimahi Yanuar Taufik beserta seluruh jajarannya, para narasumber dari konsultan ketenagakerjaan dan akademisi dari Universitas Jenderal Ahmad Yani, perwakilan dari DPK Apindo Kota Cimahi, serta perwakilan dari Serikat Pekerja/Buruh se-Kota Cimahi. (Arif S)


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Pemprov Riau Terima Penghargaan Kepatuhan Penyelenggaraan Pelayanan Publik 2023
  • Pemprov Riau Berikan Santunan untuk 150 Anak Yatim
  • Denpom III/3 Cirebon bersama Forkopimda Kota Cirebon Laksanakan Tarhim
  • Indahnya Berbagi di Bulan yang Suci, Denpom III/3 Cirebon dan IMBI Bagikan Takjil
  • Pangdam IV/Diponegoro Hadiri Ceramah Kebangsaan Pada HUT Yonif 400/Banteng Raider
  • BI Optimis Wakaf Produktif Dorong Pemberdayaan Ekonomi Syariah
  • HUT Yayasan Kemala Bhayangkari, TNI Polri Buka Puasa Bersama Jalin Silahturahmi
  • Daftar Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia 2024–2029
  • Polda Riau Gagalkan Peredaran 31 Kg Sabu dan Ribuan Ekstasi
  •  
     
     
    Sabtu, 13 Maret 2021 - 23:09:13 WIB
    Kapolres Serdang Bedagai Lantik Kasat Reskrim Iptu Deny Indrawan Lubis, SIK
    Kamis, 17 Februari 2022 - 14:45:30 WIB
    Serahkan Surat Hak Cipta Mars dan Himne KPK, Yasonna Tegaskan Prosesnya Cepat dan Tanpa Pungli
    Minggu, 26 September 2021 - 09:05:25 WIB
    Serbuan Ke 2, Gubernur AAL Tinjau Jalannya Vaksinasi Maritim TNI AL di Pulau Mandangin
    Jumat, 19 Juni 2020 - 12:04:26 WIB
    LAWAN COVID-19
    Relawan BAZNAS Dan Relawan Covid-19 UNRI Riau Adakan Sosialisasi New Normal
    Kamis, 09 September 2021 - 12:57:47 WIB
    Kabid Humas Polda Jabar : Polisi Salurkan Bansos Berupa Alat Kesehatan Dimasa PPKM
    Minggu, 20 Februari 2022 - 11:07:04 WIB
    Pelantikan Pengurus DPD Himpunan Masyarakat Nias (HIMNI) Riau Terlaksana Dengan Sukses
    Sabtu, 03 Juni 2023 - 23:36:48 WIB
    Pelantikan Pengurus Kadin Provinsi Riau
    Jumat, 19 Mei 2023 - 13:12:50 WIB
    Sekwan DPRD Jabar : Dewan Dipastikan Kawal Proses Tindak Lanjut LHP LKPD 2022
    Minggu, 02 Mei 2021 - 22:52:42 WIB
    Penyebaran Covid-19 di Riau Mengkhawatirkan
    LAMR Ajak Masyarakat Kompak Dukung Larangan Mudik
    Jumat, 19 Juni 2020 - 12:09:28 WIB
    Menuju Tata Kelola Pemerintah Yang Baik
    BPS Canangkan Zona Integritas Menuju WBK dan WBBM
    Sabtu, 18 Juli 2020 - 12:03:08 WIB
    Polda Banten Panen Ikan 1 Ton, Hasil Budidaya Sendiri dan Bagikan Ke Warga Terdampak Covid-19
    Sabtu, 27 Februari 2021 - 17:27:04 WIB
    Putra Mantan Panglima ABRI Try Sutrisno Kini Sudah Jadi Jenderal TNI
    Rabu, 09 November 2022 - 12:11:34 WIB
    Usai Bagi Sembako Dan Borong Dagangan Kaki Lima, Kapolres Meranti Tampung Curhatan Warganya
    Minggu, 30 Mei 2021 - 00:06:37 WIB
    Pernah Terkait Kasus Gayus Tambunan, Sang Jenderal Kini Jadi Komisaris Jasa Marga
    Kamis, 13 Agustus 2020 - 22:48:51 WIB
    Hari Ini Polsek Lemahwungkuk Polres Ciko, Gelar Pengajian Rutin
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved