Kamis, 25 April 2024  
 
LAWAN COVID-19
Jabar Terima Donasi 17.500 Masker dan 250 Matras dari IKEA

Riswan L | Jawa Barat
Minggu, 09 Agustus 2020 - 08:09:01 WIB


TERKAIT:
   
 
KOTA BANDUNG, Tiraskita.com -  Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat  kembali menerima bantuan penanganan Covid-19, kali ini bantuan datang dari IKEA yaitu perusahaan asal Swedia, berupa 17.500 masker wajah pakai ulang dan 250 matras .

Bantuan yang langsung diterima Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Covid-19 Jawa Barat sekaligus Gubernur Jawa Barat, Mochamad Ridwan Kamil, terjalin melalui kerja sama antara Pemerintah Daerah (Pemda) Provinsi Jabar, Kedutaan Besar Swedia, dan Business Sweden yaitu lembaga bisnis resmi di bawah naungan pemerintah Swedia.

Gubernur mengatakan, pihaknya mengucapkan terima kasih kepada Duta Besar (Dubes) Swedia untuk Indonesia Marina Berg dan IKEA atas bantuan dan kerja sama yang telah dilakukan bersama Pemda Provinsi Jabar.

“Ibu Marina, bisa dikatakan bahwa jika Anda datang kepada kami sekali, Anda adalah tamu. Jika Anda datang untuk kedua kalinya, Anda adalah teman. Kemudian jika Anda datang untuk yang ketiga kalinya, Anda adalah teman terbaik. Dan jika Anda datang kepada kami lebih dari tiga kali Anda adalah keluarga kami,” kata Gubermur, yang disiarkan melalui video conference kepada Dubes Swedia di Gedung Negara Pakuan, Kamis (06/08/20).

Sementara itu, Dubes Swedia untuk Indonesia, Marina Berg mengatakan, kerja sama dan kolaborasi antara Swedia dan Jabar memang semakin kuat dalam beberapa tahun terakhir, terutama di bawah kepemimpinan Ridwan Kamil sebagai Gubernur Jabar dan pihaknya berkomitmen untuk terus mendukung Jabar dalam upaya penanggulangan Covid-19 dan berbagai bidang kerja sama lainnya.

“Kami sangat menghargai keterlibatan dan kesediaan Anda (Ridwan Kamil) untuk berkolaborasi dan bekerja sama dengan perusahaan Swedia sebagai penghargaan bagi kami. Saya meyakinkan Anda bahwa kami siap untuk mendukung Anda, untuk bekerja lebih dekat dengan Anda, dan berkolaborasi dengan cara terbaik. Saya menantikan kerja sama yang bermanfaat di masa depan,” imbuhnya.

Adapun donasi yang diberikan IKEA merupakan bagian dari kampanye "Blue Bag Project", yaitu wadah inisiatif sosial untuk memfasilitasi upaya kolaboratif antara IKEA Indonesia dan pelanggan untuk mendukung berbagai permasalahan sosial yang terjadi di negara IKEA beroperasi.

Selanjutnya, setiap keuntungan yang didapatkan dari penjualan IKEA FRAKTA blue bag periode 1 Mei sampai 31 Juli 2020 di Indonesia, dikonversikan menjadi masker wajah pakai ulang dan matras yang didonasikan ke Jabar.

Selama periode kampanye Blue Bag Project, antusiasme pelanggan IKEA untuk berpartisipasi dalam kampanye sangat tinggi hingga hasilnya melampaui ekspektasi.

Sementara matras dipilih menjadi bagian dari donasi karena merupakan salah satu kebutuhan penting untuk melengkapi ruang isolasi di Jabar. Kasur yang disumbangkan IKEA akan diterima oleh Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Jabar di Kota Cimahi sebagai Pusat Isolasi Mandiri Jabar.

Presiden Direktur PT HERO Supermarket, Tbk. Patrik Lindvall mengatakan, IKEA memiliki komitmen yang kuat untuk memberikan dampak positif untuk masyarakat, komunitas, serta bumi tempat kita tinggal, termasuk di Jabar.

“Jawa Barat merupakan salah satu wilayah penting bagi IKEA dan kami berkomitmen untuk memberikan dampak yang positif untuk Jawa Barat dan masyarakatnya. Kami sangat senang dapat bekerja sama dengan pemerintah Jawa Barat untuk memberikan bantuan dan menciptakan kehidupan sehari-hari yang lebih baik bagi masyarakat Jawa Barat," ujarnya.(Arif S)


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • PWI Pusat Rusak Akibat Korupsi Dana Hibah Rp.2,9 M, Jusuf Rizal Desak KLB
  • Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di Surabaya
  • Pentingnya Pembinaan Atlet Sejak Usia Dini
  • Indikasi Korupsi Dana Hibah BUMN oleh Pengurus PWI, Ini Kronologi Lengkapnya
  • Peringati Hari Bumi, Kota Cimahi Kirim Perdana RDF Di TPS Santiong
  • Laporan Wartawan Atas Dugaan Pengancaman Kepada Wartawan Naik Sidik
  • Saya Siap Maju Pilkada SBD, Ini Wakilnya Saverinus Kaka
  • Rapat Paripurna DPRD JABAR Untuk Ranperda Prakarsa
  • Jadi Ajang Dalam Berdakwah, CISSA-HK, Sukses Gelar Kegiatan Semarak Ramadan
  •  
     
     
    Rabu, 22 Juli 2020 - 09:26:41 WIB
    LAWAN COVID-19
    Selama Belum Ada Obat, Masyarakat Wajib Waspadai Penularan COVID-19
    Rabu, 03 Maret 2021 - 09:50:08 WIB
    Plt. Walikota Buka Rakerda Dewan Pimpinan MUI Kota Cimahi Tahun 2021
    Rabu, 07 Juli 2021 - 11:48:50 WIB
    Ditangkap Karna Bawa Sabu, Anggota Propam Polda Sumsel Coreng Wajah Polri
    Senin, 28 Agustus 2023 - 07:36:18 WIB
    Pacu Jalur 2023, Tuah Keramat Bukit Embun Raih Piala Kemenparekraf
    Jumat, 19 Mei 2023 - 15:00:06 WIB
    Jum'at Malam, Muhadjir Effendy akan Kukuhkan Ketua PWM dan PWA Riau
    Rabu, 17 Maret 2021 - 11:05:38 WIB
    Darius Laia Diminta bayara 5 jt an
    Direktur LBH Bernas Sefianus Zai Minta Petugas Kesehatan Ditiap Rumah Sakit Kerja Profesional
    Selasa, 16 Juni 2020 - 12:34:22 WIB
    Babinsa Koramil 07/Alasa Himbau masyarakat Patuhi Protokoler kesehatan
    Jumat, 25 Maret 2022 - 09:14:19 WIB
    Jokowi: Ekonomi Tambah Babak Belur Gegara Perang!
    Senin, 08 Maret 2021 - 11:55:40 WIB
    Bhabinkamtibmas Jajaran Polres Kampar Tetap Eksis Beri Himbauan Cegah Karhutla
    Rabu, 01 April 2020 - 17:11:45 WIB
    Kampar Lakukan Musrenbang RKPD 2021 Melalui Live Streaming.
    H.Catur Sugeng : Setiap Anggaran Harus Mengacu pada Skala Prioritas
    Kamis, 25 Juni 2020 - 20:06:09 WIB
    Kasad Pimpin Sertijab 9 Jabatan Pangkotama, Asisten dan Kabalakpus TNI AD dan Laporan Korps Kenaika
    Jumat, 27 Desember 2019 - 07:35:38 WIB
    Mutasi Diduga Sarat Kepentingan
    Keresahan UPT di Kemenhub, Usai Pengakuan Dosa
    Kamis, 13 Agustus 2020 - 14:57:43 WIB
    Bupati Kampar dan Ketua DPRD Tandatangani KUA-PPAS Perubahan APBD Kampar TA. 2020
    Rabu, 27 Mei 2020 - 10:43:01 WIB
    67 Tahun Yasonna Laoly : Bermakna, Berkesan dan Berpesan bagi Semua. Berikut Testimoni Para Tokoh !
    Selasa, 12 Januari 2021 - 07:31:18 WIB
    Dugaan Korupsi Pembangunan Hotel Kuansing, Kajari Tetapkan 3 Tersangka, Tapi Belum Ditahan
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved