Tak hanya minumannya saja yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh, tetapi buah kopi juga memiliki beragam manfaat. Bisa meningkatkan energi hingga">
Kamis, 25 April 2024  
 
Manfaat Buah Kopi yang Menyehatkan, Bisa Cegah Kanker

Rahmad | Kesehatan
Kamis, 11 Februari 2021 - 09:14:49 WIB


TERKAIT:
   
 
JAKARTA | TIRASKITA.COM - Tak hanya minumannya saja yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh, tetapi buah kopi juga memiliki beragam manfaat. Bisa meningkatkan energi hingga mencegah kanker.

Minuman kopi terbuat dari biji kopi yang disangrai atau panggang hingga kehitaman. Setelah itu bijinya dihaluskan hingga menjadi bubuk kopi dan barulah diseduh untuk dikonsumsi.

Banyak yang telah mengetahui manfaat dari minuman kopi. Salah satunya karena memiliki kafein yang cukup tinggi sebagai zat antioksidan yang baik untuk tubuh.

Ternyata tak hanya minuman kopi saja yang bermanfaat. Dilansir dari Well and Good (4/2), buah dari kopi juga memiliki manfaat yang tak kalah penting.

Buah kopi biasa juga disebut ceri kopi. Berupa buah yang belum dipisahkan dari bijinya. Jadi, masih ada kulit dan daging buahnya. Umumnya yang bisa dikonsumsi adalah buah kopi berwarna merah.

Ahli gizi Amy Gorin menjelaskan kalau umumnya buah kopi bukan dijual dalam keadaan mentah, melainkan dalam bentuk olahan suplemen atau teh. Lantas, apa manfaatnya untuk kesehatan tubuh?

Manfaat konsumsi buah kopi untuk kesehatan:

1. Bisa Meningkatkan Energi

Sama halnya dengan kopi yang bisa meningkatkan energi dan semangat setelah mengonsumsinya, buah kopi juga memiliki manfaat serupa. Karena buah kopi sendiri juga mengandung kafein walaupun kandungannya tak sebanyak biji kopi.

Kalau kamu memiliki batas toleransi kopi yang sedikit, buah kopi bisa jadi alternatif yang tepat. Kandungan kafeinnya sebanyak 5-20 miligram saja dalam sekali penyajian.

2. Bisa Menurunkan Risiko Kanker

Telah diketahui kalau minuman kopi bisa menurunkan risiko kanker. Itu juga berlaku bagi buah kopi. Gorin menjelaskan kalau buah kopi mengandung zat antioksidan yang tinggi.

"Antioksidan membantu melawan kerusakan sel dan penyakit kronis. Makan makanan yang kaya antioksidan sangat bermanfaat bagi kesehatanmu," ujar Gorin.

Hal ini juga dijelaskan pada penelitian yang dilakukan oleh Organisasi Alzheimer Nasional. Ditemukan bahwa dengan mengonsumsi buah kopi bisa membantu dalam mengecilkan tumor.

3. Baik untuk Kesehatan Otak

Buah kopi juga bermanfaat untuk kesehatan otak. Kandungan zat antioksidan yang tinggi pada buah kopi bisa melancarkan peredaran darah yang naik ke otak.

"Beberapa penelitian awal menunjukkan bahwa ekstrak buah kopi dapat membantu melindungi fungsi kognitif, terutama pada orang dewasa yang lebih tua dengan penurunan mental ringan," kata Gorin

4. Menurunkan Inflamasi (Peradangan)

Manfaat lainnya dari buah kopi adalah bisa membantu dalam menurunkan inflamasi (peradangan). Buah kopi bisa mempercepat proses inflamasi sehingga tubuh bisa terhindar dari risiko kanker, penyakit kronis, dan penurunan kognitif.

5. Baik untuk Kesehatan Jantung

Buah Kopi ternyata juga bermanfaat untuk kesehatan jantung. Konsumsinya disebut bisa menurunkan kadar kolesterol dan melawan penambahan berat badan yang tidak sehat. Karena kedua masalah tersebut secara langsung berkaitan dengan kesehatan jantung. ***

Sumber Berita : detik.com



comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • PWI Pusat Rusak Akibat Korupsi Dana Hibah Rp.2,9 M, Jusuf Rizal Desak KLB
  • Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di Surabaya
  • Pentingnya Pembinaan Atlet Sejak Usia Dini
  • Indikasi Korupsi Dana Hibah BUMN oleh Pengurus PWI, Ini Kronologi Lengkapnya
  • Peringati Hari Bumi, Kota Cimahi Kirim Perdana RDF Di TPS Santiong
  • Laporan Wartawan Atas Dugaan Pengancaman Kepada Wartawan Naik Sidik
  • Saya Siap Maju Pilkada SBD, Ini Wakilnya Saverinus Kaka
  • Rapat Paripurna DPRD JABAR Untuk Ranperda Prakarsa
  • Jadi Ajang Dalam Berdakwah, CISSA-HK, Sukses Gelar Kegiatan Semarak Ramadan
  •  
     
     
    Rabu, 20 Mei 2020 - 13:00:52 WIB
    LAWAN COVID-19
    Dukung PSBB, Akan Lindungi masyarakat Dari Penyebaran Covid-19
    Selasa, 21 April 2020 - 11:41:15 WIB
    PAKET SEMBAKO
    Dampak Pandemi Covid-19, Bupati Kampar Bagikan 950 Paket Sembako
    Sabtu, 04 September 2021 - 11:07:31 WIB
    Hampir 100 Persen Divaksin, SMKN 2 Kota Cimahi Siap Laksanakan PTM
    Rabu, 06 Januari 2021 - 21:04:10 WIB
    Prediksi MU Vs Man City: The Citizens Jadi Unggulan
    Minggu, 20 Desember 2020 - 12:40:59 WIB
    AS Sangat Yakin Rusia Berada di Balik Serangan Siber Masif Targetkan Badan Pemerintah
    Rabu, 10 Mei 2023 - 10:34:55 WIB
    Sekwan DPRD Jabar Pimpin Rapat ASDEPSI Bahas Penetapan dan Perpanjangan Penjabat Kepala Daerah
    Rabu, 02 Desember 2020 - 19:47:32 WIB
    Penutupan Pelatihan Berbasis Kompentensi Mobile Training Unit (MTU) Kejuruan Processing
    Senin, 09 Agustus 2021 - 08:37:34 WIB
    Serbuan Vaksin, Warga Nekat Antri Panjang, di Vaksinasi Pulo Gadung, Jakarta Timur
    Senin, 23 Oktober 2023 - 09:48:06 WIB
    Resmi Dicky Saromi jadi Pj.Wali Kota Cimahi
    Jumat, 03 Juli 2020 - 15:50:05 WIB
    Komandan Korem 142/Tatag Hari Ini Resmikan Makodim 1428/Mamasa
    Rabu, 03 Agustus 2022 - 07:45:42 WIB
    Sebelum Digugat Cerai, Dewi Perssik Ngaku Sempat Beli Mobil Mahal untuk Angga Wijaya
    Sabtu, 22 Mei 2021 - 09:02:38 WIB
    Miliki Narkoba, Warga Pantai Cermin Kanan Diciduk Polsek Pantai Cermin
    Senin, 05 April 2021 - 11:24:00 WIB
    Bupati Kampar Serahkan 1 Unit Ambulan Bantuan Pemda Untuk Polres Kampar
    Selasa, 07 Juli 2020 - 16:12:13 WIB
    BANTUAN SOSIAL
    Serahkan BLT-DD Aur Sati, Bupati Himbau Kepala Desa Gesa Penyalurannya
    Jumat, 23 Juli 2021 - 10:41:34 WIB
    Pemkab Sergai Tugaskan 36 Pengawas dan Pemeriksa Kesehatan Hewan Qurban
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved