Ketua DPRD Inhil Awali Panen Perdana Ikan Lele di Ponpes Syekh Abdurrahman Sidiq II
Selasa, 16 Februari 2021 - 08:44:42 WIB
INDRAGIRI HILIR | TIRASKITA.COM - Ketua DPRD Indragiri Hilir (Inhil) DR.H.Ferriyandi,ST.MT.MM membuka secara resmi panen perdana ikan lele di Pondok Pesantren Syekh Abdurrahman Sidiq II Tembilahan, Senin (15/2/2021)
Turut hadir Bupati Inhil dalam hal ini diwakili oleh Asisten I Tantowi Jauhar, Kapolres Inhil AKBP Dian Setyawan, Dandim 0314 Inhil Letkol Infanteri Imir Faishal, Kepala Pengadilan Agama, Pimpinan Ponpes, dan tamu undangan yanh lainnya.
Dalam sambutannya, ketua DPRD Inhil H.Ferriyandi memberikan apresiasi atas terlaksananya budidaya ikan lele dan nila dengan sistem bioflok tahun 2020.
"Selaku pimpinan DPRD Inhil, saya apresiasi atas terlaksananya budidaya ikan lele dengan sistem bioflok, dan ini merupakan upaya dalam meningkatkan keterampilan para santri untuk lebih mandiri lagi, serta hasilnya bermanfaat untuk kebutuhan seluruh santri," Ujar Ketua DPRD Inhil DR.H.Ferriyandi.ST.MT.MM.
Selain itu, ketua DPRD Inhil juga menyampaikan bahwa dengan berdirinya Ponpes Syekh Abdurrahman Sidiq II diharapkan menjadi wadah pendidikan agama Islam yang baik.
"Kita berharap ponpes ini nantinya bisa menciptakan generasi muda islami yang banyak mengerti tentang agama Islam, serta meneruskan dakwah tuan guru Syekh Abdurrahman Sidiq Al-Banjari," harap Ketua DPRD Inhil.
Usai memberikan sambutan, Ketua DPRD Inhil bersama Kapolres dan Dandim serta yang lain melakukan panen perdana ikan lele.***
| |
Berita Lainnya : |
| Kepala Seksi Intelijen Kejaksaan Negeri Cimahi,Fajrian Yustiardi, S.H., M.H.,Perkuat kesadaran hukum, Dan Tanamkan Nilai Dasar Pancasila.Cimahi Kota Kreatif, Tarek Wisata Lewat Berbagai Kreatifitas Kejaksaan Negeri Cimahi Dan Pemkot Cimahi Mengudara :Sapa Warga Di Radio FM, Edukasi Masyarakat Tentang Taat PajakKeluarga Tolak Uang Santunan Dari Terdakwa Pembunuh Prada Lucky NamoKepala Seksi Intelijen, Fajrian Yustiardi, S.H., M.H menyampaikan materi tentang Undang-Undang Cyber Bullying |
| |
Komentar Anda :