Sabtu, 04 Mei 2024  
 
Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di Surabaya

Zai | Riau
Kamis, 25 April 2024 - 11:25:18 WIB

Mc Riau2
TERKAIT:
   
 
Surabaya,- Pj Gubernur Riau (Gubri), SF Hariyanto mengikuti upacara peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII tahun 2024 yang diselenggarakan di Balai Kota Surabaya, Kamis (25/4/24). 

Upacara peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII tersebut dipimpin langsung oleh Menteri Dalam Negeri, Muhammad Tito Karnavian, yang diikuti oleh kepala daerah se Indonesia dan berbagai tamu undangan lainnya.

Peringatan Hari Otonomi Daerah tahun 2024 ini mengangkat tema Otonomi Daerah Berkelanjutan Menuju Ekonomi Hijau dan Lingkungan yang sehat. 

Tema ini merupakan tekad Indonesia untuk memperkokoh tanggung jawab dan kesadaran pemerintah, termasuk pemerintah daerah akan amanah untuk membangun keberlanjutan dan pengelolaan Indonesia termasuk Sumber Daya Alam dan lingkungan hidup.

Kemudian, dalam kegiatan ini juga sekaligus dilakukan Penganugerahan Penghargaan Karya Bhakti Satyalancana kepada sejumlah kepala daerah atas prestasi oleh Presiden Joko Widodo yang diwakili oleh Mendagri Tito Karnavian. 

Mendagri Tito Karnavian menyampaikan ucapan selamat kepada semua pemerintah daerah atas peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII tahun ini. Dia juga menyampaikan ucapan terima kasih atas seluruh usaha yang telah dilakukan oleh seluruh pemerintah daerah dalam semua bidang. 

"Sekali lagi pada kesempatan yang baik ini saya ucapkan terima kasih atas seluruh usaha yang telah dilakukan oleh seluruh pemerintah daerah dalam semua bidang," ucapnya. 

Selanjutnya, Tito Karnavian juga menyampaikan selamat kepada kepala daerah yang menerima penghargaan pada Peringatan Hari Otonomi Daerah 2024 kali ini. 

Jelasnya, sesuai dengan prinsipnya, pemberian penghargaan ini adalah upaya untuk menciptakan iklim kompetitif antara kepala daerah. Sehingga dia berharap, pemberian penghargaan ini akan dapat betul-betul membangkitkan motivasi kepala daerah untuk berkompetisi secara positif. 

"Penghargaan itu tidak dilakukan oleh Kemendagri sendiri, tapi dilakukan oleh panel yang tergabung dari semua unsur pemerintah yang terkait. Termasuk dari garis militer juga mengecek dan kemudian diikuti juga oleh pihak-pihak eksternal, baik akademisi dan lembaga-lembaga internasional yang ada di Indonesia yang kredibel," lanjutnya. 

Mendagri menambahkan, pemerintah daerah patut berbangga padi hari ini, sebab Hari Otonomi Daerah adalah hari yang terbesar bagi jajaran pemerintahan daerah sama hal dengan adanya HUT TNI maupun HUT Polri. 

Sehingga pada kesempatan itu, dia mengajak semua pemerintah daerah se Indonesia untuk bekerja lebih baik lagi untuk Indonesia yang lebih baik kedepannya. 

"Selamat melaksanakan dan memperingati Hari Otonomi Daerah, mari kita bekerja lebih baik, melangkah lebih baik untuk Indonesia yang lebih baik," tutupnya.

(Mediacenter Riau/ip)


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Imunisasi Dasar Lengkap & Universal Child Immunization, Pemkot Cimahi Gelar Review Penguatan
  • Jawaban Gubernur atas Ranperda, hingga Penutupan Masa Sidang DPRD JABAR
  • Sekretariat DPRD Jabar Terima Kunjungan Kerja BK DPRD Kota Sukabumi
  • DPRD Jabar Terima Kunjungan Kerja DPRD Provinsi Chungcheongnam-do Korea Selatan
  • Paket Proyek PUPR Prov Riau TA 2023 Terindikasi Tidak Sesuai RAB dan Bestek
  • Ahmad Yuzar Resmi Dilantik Jadi Pj Sekda Kabupaten Kampar
  • Kajati Riau Dianugerahkan Gelar Adat, Pj Gubri Sampaikan Ucapan Selamat
  • Mandiri Swalayan Pangkalan Kerinci Memiliki Tempat Perjudian Berkedok Gelper, Dibiarkan?
  • Persiapan Atlet Menuju PON Aceh-Sumut, KONI Riau Terapkan Inovasi Sport Science dan Sport Medicine
  •  
     
     
    Kamis, 13 Februari 2020 - 10:11:37 WIB
    Kasal Pimpin Sertijab Aspotmar Kasal dan Kadispotmar TNI AL
    Minggu, 11 Juli 2021 - 10:48:32 WIB
    Bupati Sergai Hadiri Apel gelar Ops Yustisi, Vaksinator, PPKM Mikro dan Kamtibmas
    Rabu, 04 Januari 2023 - 09:02:14 WIB
    DPRD Jabar Gelar Rapat Paripurna Pembukaan Masa Sidang II Tahun 2022-2023 dan Penetapan AKD
    Selasa, 25 April 2023 - 17:55:41 WIB
    Anggota DPRD Jabar H.Syarir dari Fraksi Gerindra, Melakukan Kegiatan Menyebar luaskan Perda
    Jumat, 14 Februari 2020 - 12:48:51 WIB
    Danramil 07/Alasa Hadiri Musrenbang di Kecamatan Tugala Oyo
    Selasa, 08 Juni 2021 - 18:14:07 WIB
    Komisi V Pelajari Pergub Perubahan Status SMK Menjadi BLUD Ke Dinas Pendidikan Prov. Jawa Timur
    Kamis, 11 Februari 2021 - 09:00:11 WIB
    Wamendes Budi Arie Harap Dana Desa 2021 Sentuh Sektor Produktif
    Kamis, 20 Mei 2021 - 22:49:57 WIB
    Bupati Bengkalis Buka Musrenbang RPJMD 2021-2026
    Jumat, 25 Maret 2022 - 09:23:22 WIB
    Dorong Pemilu 2024 Lewat e-Voting, Menkominfo Meminta Usulan Disampaikan ke Komisi II DPR
    Minggu, 31 Januari 2021 - 15:24:10 WIB
    Vaksinasi COVID-19 secara Masif Digelar di Jabar
    Senin, 13 Januari 2020 - 13:14:21 WIB
    Warga Tapteng Diduga di Culik, Kapolri Diminta Turun Tangan
    Sabtu, 25 Juli 2020 - 16:58:16 WIB
    Diduga Curi 7 Unit Pemanas Unggas, Wahyu Diciduk Polsek Pantai Cermin
    Jumat, 01 April 2022 - 15:01:28 WIB
    BPMU Madrasah Aliyah Disamakan dengan SMA dan SMK
    Senin, 20 September 2021 - 18:19:01 WIB
    Danlanud Maimun Saleh Sambut Tim Wasrikap Itkoopsau I
    Senin, 23 Agustus 2021 - 13:05:34 WIB
    Tim Satgas Kota Pekanbaru Optimalkan Penelusuran Kontak Erat Pasien Covid-19
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved