Pemerintah Provinsi Riau bersama Kantor Wilayah Hukum dan HAM Riau melakukan disemenisasi penjaringan Organisasi Bantuan Hukum (OBH). Kegiatan ini untuk memberikan bantuan hukum kepada masyarakat miskin di Provinsi Riau.
Sabtu, 27 April 2024  
 
Pemprov Riau Beri Bantuan Hukum Untuk Masyarakat Miskin

Rahmad | Riau
Kamis, 04 Maret 2021 - 11:53:08 WIB


TERKAIT:
   
 
PEKANBARU | TIRASKITA.COM - Pemerintah Provinsi Riau bersama Kantor Wilayah Hukum dan HAM Riau melakukan disemenisasi penjaringan Organisasi Bantuan Hukum (OBH). Kegiatan ini untuk memberikan bantuan hukum kepada masyarakat miskin di Provinsi Riau.

Demikian dikatakan Kabag Bantuan Hukum Biro Hukum Setdaprov Riau, Yan Dharmadi, Rabu (3/3/21). Dijelaskannya, kegiatan dilaksanakan pada awal Maret lalu itu, di gelar Kantor Kanwil Hukum dan HAM Riau.

"Tahun 2020 ini, alhamdullilah sudah tersalurkan anggaran bantuan hukum kepada masyarakat kita yang tersebar di seluruh Provinsi Riau yang sedang mengalami masalah hukum di pengadilan. Maka untuk 2021 kami berharap dengan adanya penjaringan ini makin banyak OBH yang bisa memberikan pendampingan hukum untuk masyarakat Riau," kata Yan.

Menurutnya, OBH melaksanakan bantuan hukum berdasarkan Peraturan Daerah (Perda) Provinsi Riau nomor 3 tahun 2015, tentang bantuan hukum kepada masyarakat miskin. Dimana, OBH yang sudah ada akreditasi baru sejumlah 10 OBH yang tersebar di beberapa kabupaten kota di Riau.

Ada pun sebanyak 10 OBH tersebut yakni, OBH Mahatva Rokan Hilir, OBH Ananda Rokan Hilir, OBH Paham Riau, YLBHI Riau, OBH Unilak, OBH Adin Pelalawan, OBH Adin Siak, OBH FMII Kampar, OBH Tuah Negeri Nusantara Pekanbaru serta OBH sahabat keadilan Rokan Hulu. Nama-nama OBH tersebut, dinyatakan sudah terakreditasi Kemenkum HAM.

"Ini bentuk komitmen pemerintah Provinsi Riau dalam pengimplementasian UU 16 tahun 2011 tentang bantuan hukum masyarakat miskin dan ditindaklanjuti dengan Perda Provinsi Riau nomor 3 tahun 2015 tentang bantuan hukum kepada masyarakat miskin. Artinya disini kita identifikasi lagi organisasi bantuan hukum yang sedang diakreditasi oleh Kemenkum HAM," papar Yan lagi.

Mengenai anggaran pada tahun ini, Yan memastikan sudah tersedia. Dengan begitu, siapapun berhak mendapatkan bantuan hukum atau pendampingan hukum dari advokad secara cuma-cuma.

"Jika ada masyarakat kita tersandung hukum tapi terkendala masalah anggaran dalam menghadapi persidangan, maka pemerintah Provinsi Riau hadir untuk membantu. Harapan Pemprov Riau tentu nanti kedepannya kita tetap berkomitmen membantu masyarakat kita dalam mencari keadilan," papar Yan lagi.***

Sumber : Riaulink.com


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Ranperda Diharapkan Dapat Melindungi Petani dan Peternak Di Jabar
  • Pererat Silaturrahmi, TP PKK dan DWP Riau Gelar Halalbihalal
  • Pemprov Riau Gelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-28
  • PWI Pusat Rusak Akibat Korupsi Dana Hibah Rp.2,9 M, Jusuf Rizal Desak KLB
  • Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di Surabaya
  • Pentingnya Pembinaan Atlet Sejak Usia Dini
  • Indikasi Korupsi Dana Hibah BUMN oleh Pengurus PWI, Ini Kronologi Lengkapnya
  • Peringati Hari Bumi, Kota Cimahi Kirim Perdana RDF Di TPS Santiong
  • Laporan Wartawan Atas Dugaan Pengancaman Kepada Wartawan Naik Sidik
  •  
     
     
    Senin, 05 April 2021 - 16:21:35 WIB
    ICW Nilai Ada Peluang Penerbitan SP3 oleh KPK Jadi Bancakan Korupsi
    Jumat, 19 Maret 2021 - 13:13:16 WIB
    Bangkitkan Sektor Pariwisata Bali, Kapolri Instruksikan Vaksinasi Dipercepat
    Sabtu, 09 Oktober 2021 - 08:37:54 WIB
    Gubri Serahkan Bansos sebesar Rp.23 Milyar di Panti Asuhan Muhammadiyah Kampar
    Rabu, 17 November 2021 - 21:48:15 WIB
    Kapolda Riau : Perambahan Hutan Pada Cagar Biosfer Adalah Tindak Kriminal Yang Harus Dihentikan
    Rabu, 16 Desember 2020 - 15:42:09 WIB
    Uu Ruzhanul Serahkan Penghargaan Top 10 dan Top 32 Inovasi Jabar Tahun 2020
    Rabu, 28 April 2021 - 20:19:06 WIB
    Kapolri : Negara Tidak Boleh Kalah dengan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Papua
    Kamis, 07 Januari 2021 - 09:25:01 WIB
    Massa Trump Memaksa Masuk ke Gedung Capitol
    Sabtu, 20 Mei 2023 - 13:12:11 WIB
    Mantap... Ini Bentuk Perhatian Dansatgas Ke Anggota Satgas TMMD 116 Dim 0319/Mtw
    Kamis, 25 Maret 2021 - 12:09:40 WIB
    Di Desa Si Abu Kampar Pengelolaan Kayu Illog dan Swomel Masih Beroperasi
    Kamis, 07 April 2022 - 10:47:05 WIB
    Wakil Ketua Harap Kasus Penemuan Mayat di Dalam Septitank Segera Terungkap
    Jumat, 17 September 2021 - 11:53:38 WIB
    Dubes Inggris Siap Kerja Sama Tingkatkan Kapasitas Pegawai Kemenkumham
    Kamis, 14 Juli 2022 - 18:42:55 WIB
    Anggota DPRD JABAR: Reses lll Asep Wahyuwijaya, SH.,M.IPol
    Sabtu, 25 Maret 2023 - 20:53:52 WIB
    Dilema Over Limit Jabatan Pelaksana Tugas
    Jumat, 28 Januari 2022 - 11:16:37 WIB
    Koramil 0620-12/Beber, Dampingi Vaksinasi Dosis III (Booster)
    Minggu, 02 Agustus 2020 - 19:20:25 WIB
    Masuki Bulan Agustus, Warga Perum TTI Kompak Sambut Gebyar 17an
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved