Hari ini, pemberian vaksin Covid-19 di Riau mulai dilakukan secara serentak. Namun bukan Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau Masrul Kasmi, yang pertama diberikan vaksin.
">
Sabtu, 27 April 2024  
 
Bukan Plh Sekdaprov Pertama Divaksin, Tapi Danrem 031 Wirabima

Rahmad | Riau
Kamis, 14 Januari 2021 - 23:04:52 WIB


TERKAIT:
   
 
PEKANBARU | TIRASKITA.COM  - Hari ini, pemberian vaksin Covid-19 di Riau mulai dilakukan secara serentak. Namun bukan Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau Masrul Kasmi, yang pertama diberikan vaksin.

Melainkan, Danrem 031/WB Brigjen TNI Muhammad Syech Ismed. Pemberian vaksin sinovac ini, dilaksanakan di ruang serbaguna, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Arifin Ahmad. Wakil Gubernur Riau Edy Afrizal Natar Nasution, hadir langsung menyaksikan pemberian vaksin tersebut.

"Pertama kami panggil Danrem 031/WB, yang akan menerima penyuntikan vaksin Covid-19," kata protokol acara, Kamis (14/1/21).

Sebelum penyuntukan vaksin dilakukan, tampak, Danrem 031/WB dipersilahkan melakukan pendaftaran dan screening oleh petugas medis.

Selain Danrem, terlihat juga Wakil Kajati (Wakajati) Riau Daru Tri Sadono, sebagai orang kedua di Riau yang diberi vaksin sinovac. Kemudian disusul ketiga, anggota DPRD Riau Ade Hartati.

Kedua pejabat dari Forum Komunikasi Pimpinam Daerah (Forkopimda) ini juga diwajibkan melakukan pendaftaran dan screening. Setelah dipanggil, keduanya pun tercatat sebagai orang kedua dan ketiga yang mendapatkan suntik vaksin Covid-19 di negeri lancang kuning ini.

Ada pun penerima suntik vaksin keempat adalah Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau Mimi Yuliani Nazir. Kemudian kelima, Direktur RSUD Arifin Ahmad, dr Nuzeli Husnedi.

Saat ini, pemberian vaksin masih berlangsung. Banyak pihak, yang antusias menyaksikan pemberian vaksin ini.

Seperti diberitakan sebelumnya, Plh Sekdaprov Riau Masrul Kasmi menjadi orang pertama di Riau yang akan diberi vaksin sinovac.

Pemberian vaksin terhadap Plh Sekdaprov Riau tersebut, sekaligus perwakilan atas nama pemerintah provinsi. Pasalnya, Gubernur Riau (Gubri) H Syamsuar dan Wakil Gubernur Riau (Wagubri) Edy Afrizal Natar Nasution tak masuk yang akan diberi vaksin.***


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Ranperda Diharapkan Dapat Melindungi Petani dan Peternak Di Jabar
  • Pererat Silaturrahmi, TP PKK dan DWP Riau Gelar Halalbihalal
  • Pemprov Riau Gelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-28
  • PWI Pusat Rusak Akibat Korupsi Dana Hibah Rp.2,9 M, Jusuf Rizal Desak KLB
  • Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di Surabaya
  • Pentingnya Pembinaan Atlet Sejak Usia Dini
  • Indikasi Korupsi Dana Hibah BUMN oleh Pengurus PWI, Ini Kronologi Lengkapnya
  • Peringati Hari Bumi, Kota Cimahi Kirim Perdana RDF Di TPS Santiong
  • Laporan Wartawan Atas Dugaan Pengancaman Kepada Wartawan Naik Sidik
  •  
     
     
    Senin, 19 September 2022 - 17:50:00 WIB
    HUT PWI 2023, PWI Gelar Rapat Koordinasi Bersama Jajaran Pemrov Sumut
    Senin, 18 Oktober 2021 - 11:29:37 WIB
    Puan Maharani Dukung Polri Tindak Tegas Pinjol Ilegal
    Kamis, 01 April 2021 - 17:57:38 WIB
    Gubri Usulkan GAPKI Bangun 1000 Unit Rumah Hingga Tahun 2024
    Selasa, 02 Februari 2021 - 16:53:50 WIB
    Kastan,S.Pd: Masalah Proyek Fisik TA 2020 Tanyakan Langsung Kadis
    Kamis, 20 Mei 2021 - 07:35:49 WIB
    Kontrak Kerja Chevron CPI Berakhir, Meninggalkan Warisan Material Beracun, Siapa Yang Tangunggjawab
    Selasa, 10 Oktober 2023 - 17:03:36 WIB
    200 Anggota Wanra Ikuti Giat Binwanra Kodim 0620/Kab Cirebon
    Rabu, 29 Juli 2020 - 08:55:09 WIB
    LAWAN COVID-19
    Kapolres Serdang Bedagai Silaturahmi Dengan Kakan Kemenag Serta Tokoh Agama
    Selasa, 05 Oktober 2021 - 17:34:07 WIB
    Polresta Cirebon Beri Kejutan HUT ke-76 Tentara Nasional Indonesia
    Jumat, 21 Januari 2022 - 13:52:11 WIB
    Warga Cimahi Yang Dari Luar Negeri Harus Isolasi Mandiri
    Jumat, 09 Oktober 2020 - 20:44:52 WIB
    Curi HP Tetangga Pemuda Jalan Kapas Diamankan Petugas Polsek Tenayan Raya
    Jumat, 11 September 2020 - 13:22:14 WIB
    Babinsa Koramil 07/Alasa Kodim 0213/Nias Dampingi pembagian BLT-DD
    Kamis, 17 Februari 2022 - 12:31:11 WIB
    Tertipu Minyak Goreng Palsu, Korban Rugi Jutaan Rupiah
    Senin, 03 April 2023 - 10:47:52 WIB
    Sudah Dua Bulan Buat Pengaduan Namun Tak Ada Kepastian
    Diduga Abaikan Pengaduan Masyarakat, Warga Keluhkan Pelayanan Polsek Tenayan Raya
    Rabu, 02 September 2020 - 13:25:17 WIB
    Pandemi Covid-19 Berdampak Pada Perubahan APBD tahun 2020
    Rabu, 20 Mei 2020 - 12:56:03 WIB
    LAWAN COVID-19
    Bupati Kampar serahkan Hibah untuk Masjid Baiturrahman Di Kampar Kiri Tengah
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved