Jum'at, 29 Maret 2024  
 
Puan Maharani Ajak Masyarakat Dukung Tim Indonesia di Asean Para Games XI

RL | DPR RI
Rabu, 27 Juli 2022 - 11:00:08 WIB

Ketua DPR RI Puan Maharani.
TERKAIT:
   
 
JAKARTA, TIRASKITA.COM - Ketua DPR RI Puan Maharani mengajak masyarakat untuk mendukung tim Indonesia di Asean Para Games XI. Tahun ini, Indonesia menjadi tuan rumah di perhelatan pesta olahraga terbesar se-Asia Tenggara bagi para atlet berkebutuhan khusus itu.

“Mari kita sama-sama mendukung para atlet dan official Asean Para Games XI untuk berlaga dalam kejuaraan tersebut,” kata Puan dalam keterangan tertulisnya yang diperoleh Parlementaria, Selasa (26/7/2022). Asean Para Games XI akan dimulai pada 30 Juli mendatang di mana torch relay atau pawai obor telah digelar pada Minggu (24/7) kemarin yang merupakan acara penyambutan tim kontingen dari negara-negara Asia Tenggara.

Puan berharap 324 atlet Indonesia yang berlaga di perhelatan akbar itu mampu memberikan penampilan terbaik dan mengukir prestasi. “Prestasi dari atlet-atlet Para Games akan memajukan dunia olahraga di Indonesia,” ucap Politisi fraksi PDI-Perjuangan itu.

Asean Para Games XI akan mempertandingkan 14 cabang olahraga seperti para badminton, wheelchair tennis, wheelchair basket, dan para atletik. Seluruh cabang olahraga yang dipertandingkan akan digelar di 14 venue di Kota Solo, Kabupaten Karanganyar, Kabupaten Sukoharjo, dan Kota Semarang.

Kegiatan olahraga tersebut diikuti oleh sekitar 2.309 peserta yang terdiri atas 1.648 atlet dan 661 official dari 11 negara di Kawasan Asia Tenggara. “Dengan dukungan dari masyarakat, kita berharap kontingen Indonesia dapat menjadi juara umum dalam Asean Para Games kali ini,” sebut Puan.

“Apalagi, kontingen Indonesia memiliki sejumlah atlet yang berpengalaman bertanding di Paralympic. Peluang Indonesia untuk berprestasi sangat besar dalam ajang ini karena potensi atlet Para Games kita sangat mumpuni,” imbuh mantan Menko PMK itu.

Di sisi lain, Puan berharap gelaran Para Games tahun ini dapat memberi dampak positif bagi masyarakat di Kota Solo dan sekitarnya. Khususnya dari sisi perekonomian. “Semoga Asean Para Games tak hanya bermanfaat bagi pengembangan olahraga teman-teman penyandang disabilitas tetapi juga mampu menggerakkan ekonomi masyarakat, terutama yang berada di lokasi penyelenggaraan,” tutup Puan.


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Pemprov Riau Terima Penghargaan Kepatuhan Penyelenggaraan Pelayanan Publik 2023
  • Pemprov Riau Berikan Santunan untuk 150 Anak Yatim
  • Denpom III/3 Cirebon bersama Forkopimda Kota Cirebon Laksanakan Tarhim
  • Indahnya Berbagi di Bulan yang Suci, Denpom III/3 Cirebon dan IMBI Bagikan Takjil
  • Pangdam IV/Diponegoro Hadiri Ceramah Kebangsaan Pada HUT Yonif 400/Banteng Raider
  • BI Optimis Wakaf Produktif Dorong Pemberdayaan Ekonomi Syariah
  • HUT Yayasan Kemala Bhayangkari, TNI Polri Buka Puasa Bersama Jalin Silahturahmi
  • Daftar Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia 2024–2029
  • Polda Riau Gagalkan Peredaran 31 Kg Sabu dan Ribuan Ekstasi
  •  
     
     
    Minggu, 30 Agustus 2020 - 11:54:21 WIB
    Rakerwil I DPW MOI NTB, Sukses Digelar
    Rabu, 13 Desember 2023 - 11:41:26 WIB
    Kodam IV/Diponegoro Serentak Adakan Aksi Donor Darah
    Selasa, 29 Desember 2020 - 21:26:30 WIB
    Ridwan Kamil Dinobatkan "Bapak Pembangunan Kepemudaan" oleh KNPI
    Rabu, 20 Mei 2020 - 19:12:26 WIB
    LAWAN COVID-19
    Penyaluran Sembako Tahap Satu Tuntas
    Jumat, 22 April 2022 - 19:28:26 WIB
    Tingkatkan Efisiensi Pengelolaan Keuangan Daerah Cimahi Launching SP2D Online dan Aplikasi Uptodate
    Senin, 18 Januari 2021 - 09:21:41 WIB
    Polisi Akan Tindak Tegas Pengendara Lalai di Tol Pekanbaru-Dumai
    Kamis, 15 April 2021 - 00:33:26 WIB
    Mumpung Porang Sedang Booming, Tanamlah Sebanyak-banyaknya
    Kamis, 08 Oktober 2020 - 14:28:17 WIB
    Atas Keberhasilan Mengatasi Karhutla Di Riau
    Irjen Pol Agung Setia Imam E. Kembali Dapatkan Penghargaan Indonesia Award 2020
    Jumat, 26 Juni 2020 - 17:51:00 WIB
    LAWAN COVID-19
    Kapolresta Pekanbaru Bersama Team Terpadu Gugus Tugas Laksanakan Rapid Test & Swab Test
    Rabu, 26 Januari 2022 - 09:46:50 WIB
    Bupati Tapteng dan Kapolda Sumut Tinjau Vaksinasi Anak di MIN 7 Sibuluan
    Minggu, 30 Mei 2021 - 23:02:41 WIB
    Ketemu Wanita Ini Kasih Tahu Bang Ucok, Anda Dapat 150 Juta
    Kamis, 27 Agustus 2020 - 21:34:57 WIB
    Seluruh Pejabat Terharu, Sang Murid Lantik Gurunya Jadi Kepala Sekolah
    Selasa, 27 Juni 2023 - 09:38:47 WIB
    Tipe Jam Tangan Alexandre Christie Paling Laris Dipasaran
    Rabu, 08 Juni 2022 - 13:59:12 WIB
    Bersama Bamusi, Basarah dan Yasonna Ikuti Ziarah di Makam Taufiq Kiemas
    Selasa, 05 Mei 2020 - 17:16:34 WIB
    LAWAN COVID-19
    Ditengah Pandemi Covid-19, Pasutri Di Serdang Bedagai Berharap Dapat Bantuan Dari Pemerintah
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved