Minggu, 26 Maret 2023  
 
Puan Jajal Jet Tempur dan Raih Wing Penerbang pada Momen HUT ke-76 TNI

RL | DPR RI
Rabu, 06 Oktober 2021 - 10:38:03 WIB

Ketua DPR RI Dr. (H.C) Puan Maharani dalam Upacara penyematan Wing Kehormatan  Penerbang Kelas I dipimpin langsung Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto di Pangkalan Udara TNI AU Halim Perdanakusumah, Jakarta, Selasa (5/20/2021). Foto: Eno/Man
TERKAIT:
   
 
JAKARTA, TIRASKITA.COM - Ketua DPR RI Dr. (H.C) Puan Maharani memperoleh Wing Kehormatan  Penerbang Kelas I TNI Angkatan Udara pada momentum HUT Ke-76 Tentara Nasional Indonesia (TNI). Wing  Penerbang ini diterima Puan setelah menjajal terbang (joy flight) dengan jet tempur TNI AU T-50i Golden Eagle.

Upacara penyematan Wing Kehormatan  Penerbang Kelas I dipimpin langsung Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto di Pangkalan Udara TNI AU Halim Perdanakusumah, Jakarta, Selasa (5/20/2021). “Pemberian Wing Kehormatan Penerbang Kelas I TNI AU merupakan wujud penghargaan kepada pejabat tinggi negara atas jasa-jasa dan pengabdiannya untuk kemajuan TNI dan Polri,” ujar Hadi.

Dalam penerbangan, Puan duduk di kursi kopilot jet tempur T-50i Golden Eagle TNI AU yang dipiloti oleh Letkol (Pnb) Dharma T Gultom. Lepas landas dari Lanud Halim, Puan mengudara selama 30 menit pada ketinggian 10 ribu-20 ribu ribu kaki, dengan kecepatan sampai 750 km/jam.

Dharma yang merupakan Komandan Skadron Udara 15 Tempur ini menjelaskan, dia melakukan berbagai manuver bersama Puan di udara, seperti slow roll hingga fast roll. “Pada ketinggian 10 ribu-15 ribu kaki, kami memberi kesempatan kepada Ibu Puan untuk dapat menghandling pesawat dan melaksanakan termin ke kanan termin ke kiri,” kata Dharma.

Saat manuver, Dharma menjelaskan, Puan juga merasakan gaya gravitasi 4G atau daya tarik 4 kali dari berat tubuh. Pada kondisi ini, awak pesawat harus mengencangkan otot kaki dan perut. “Pesawat tempur bisa mencapai 8G, Ibu Puan bisa sampai 4G,” kata Dharma.

Dharma memuji Puan yang tetap dalam kondisi baik-baik saja ketika mendarat. Hal ini mengingat manuver-manuver jet tempur kerap membuat awak pesawat muntah-muntah hingga pingsan. “Kami bersyukur, Ibu Puan tetap sehat dan fit saat landing,” kata Dharma. Ia menambahkan, selama penerbangan, Puan sangat rileks dan ngobrol santai dengannya serta bertanya banyak hal soal pesawat tempur.

Usai mengudara, Puan mengucapkan terima kasih kepada TNI AU atas pengalaman penerbangan yang tak terlupakan dengan jet tempur tersebut. “Terima kasih kepada TNI AU. Penerbang-penerbangnya profesional, tangguh dan cekatan. Saya merasakan sendiri,” ujar Puan. (dpr.go.id)



comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • DPRD Kabupaten Bengkalis Sampaikan Pandangan Umum LKPJ Bupati T.A 2022
  • DPRD Kabupaten Bengkalis Sampaikan Pandangan Umum LKPJ Bupati T.A 2022
  • Opini!, Permasalahan Yang Terjadi Pada Pemilihan Kepala Daerah (PILKADA)
  • Dilema Over Limit Jabatan Pelaksana Tugas
  • Berikut Merk Tas Wanita Terbaik 2023 yang Wajib Kamu Miliki
  • Lintas Komisi DPRD Dengar Pendapat Terkait Penempatan Tenaga PPPK
  • Srikandi Satlantas Pantau Arus Lalin Kota Pekanbaru Selama Ramadan
  • Gubernur dan Wagub Riau Shalat Tarawih di Masjid Raya Nurul Wathan
  • Deninteldam III/Siliwangi Berhasil Ungkap Kasus Tabrak Lari Di Indramayu
  •  
     
     
    Jumat, 22 Mei 2020 - 15:54:54 WIB
    Kolaborasi Digital
    Ditengah Pandemi Covid-19, Kaum Muda Blitar Memperingati Haul ke-50 Bung Karno Dengan Cara Berbeda!
    Kamis, 14 Juli 2022 - 18:44:09 WIB
    Pansus DPRD Jabar Konsultasi Ke Kementerian
    Rabu, 28 April 2021 - 19:10:13 WIB
    Tingkatkan Koordinasi Cegah Korupsi, Pemkab Sergai Gelar Rakor dengan KPK
    Kamis, 02 Juli 2020 - 19:32:22 WIB
    Rapat Persiapan Hari Jadi Bengkalis Ke-508
    Jumat, 20 Mei 2022 - 14:50:02 WIB
    Gubernur Riau Berharap Sertifikat BRK Syariah Diserahkan Langsung Kepala OJK
    Sabtu, 10 April 2021 - 09:29:58 WIB
    Sambut Ramadhan, Bupati Kasmarni Laksanakan Syukuran Dan Doa Bersama
    Sabtu, 11 Juli 2020 - 15:47:55 WIB
    Ridwan Kamil Lantik 572 Kepala Sekolah
    Rabu, 16 Februari 2022 - 12:39:42 WIB
    Hadapi Omicron, Pegawai Rutan Tangerang Lakukan Vaksin Booster
    Kamis, 09 September 2021 - 10:58:10 WIB
    Babinsa Bersama TIM Relawan Penanganan Covid-19 Laksanakan Penyemprotan Desinfektan
    Rabu, 11 Januari 2023 - 13:06:52 WIB
    Kapuspenkum: Kejagung Pasti Supervisi, Jika Kasus SPI Unud Berlarut-larut
    Rabu, 10 Februari 2021 - 08:07:03 WIB
    13 Langkah Pengendalian Karhutla Tahun 2020 Akan Dipakai Tahun Ini
    Selasa, 05 Januari 2021 - 10:01:08 WIB
    Jangan Sia-Siakan 7 Manfaat Kulit Pisang bagi Kesehatan Ini
    Selasa, 14 September 2021 - 08:16:33 WIB
    Dewan Puji Organisasi VoxPoint Yang Berisi Anak Muda
    Senin, 16 Maret 2020 - 23:39:24 WIB
    Rapat Koordinasi Bersama Upaya Penanggulangan Penyebaran Covid 19 di Provinsi Riau
    Bupati Kampar Hadiri Rakor Terkait Penanggulangan Corona Bersama Gubri
    Rabu, 27 Mei 2020 - 15:46:50 WIB
    Korem 142/Tatag Gelar Rapat UKP
    Korem 142/Tatag Gelar Rapat UKP
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved