Kamis, 25 April 2024  
 
Polres Rohil Kerahkan Ratusan Personil Pengamanan Unras DPC FSPTI-K SPSI Di Kantor Bupati

Kah | POLRI
Kamis, 01 September 2022 - 13:58:35 WIB

Unras
TERKAIT:
   
 
Bagansiapiapi -- Polres Rokan Hilir mengerahkan ratusan personil dalam rangka pengamanan dan pengawalan jalannya unjuk rasa damai
dari Dewan Pimpinan Cabang Federasi Serikat Pekerja Transportasi Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (DPC F.SPTI - K.SPSI) Kabupaten Rokan Hilir Kubu H. Fuad Ahmad. 

Pengamanan tersebut dipimpin langsung Kapolres Rokan Hilir AKBP Andrian Pramudianto SH SIK MH bersama Dandim 0321 / Rohil, Letkol Inf. M. Erfani, SH, MTr (Han), Danyon B Pelopor Satuan Brimob Polda Riau Kompol Petrus H. Simamora, S.Sos saat memantau situasi jalannya aksi unjuk rasa di Halaman Kantor Bupati Rokan Hilir pada Rabu 31 Agustus 2022.

Sementara personil terdiri dari tim gabungan Personil Polres Rokan Hilir dan Polsek Jajaran, Batalyon B Pelopor Satuan Brimob Polda Riau, Kodim, anggota Satpol PP Rohil dikerahkan dan ditempatkan dihalaman kantor Bupati dan sepanjang jalur perjalanan buruh yang dititik kumpul Taman MTQ Batu 6 Bagan Siapiapi.

Kapolres Rokan Hilir AKBP Andrian Pramudianto SH SIK MSi melalui Kasi Humas AKP Juliandi SH mengatakan pengamanan yang dilakukan guna untuk memastikan kelancaran dan keamanan aksi demo. Pengamanan demonstrasi kemarin berjalan  dengan Kondusif, dan mengapresiasi aksi unjuk rasa damai yang dilakukan serikat buruh SPTI Kubu H.Fuad Ahmad di Kantor Bupati Rokan Hilir.

" Ada 399 personel gabungan diterjunkan guna untuk memastikan kelancaran dan keamanan dari aksi demo yang dihadiri 1000 masa, karena diwilayah perluasan Kantor Bupati Rokan Hilir ini merupakan jalur lintasan gedung pemerintahan " ujar Kasi Humas Polres Rokan Hilir AKP Juliandi SH. Kamis 1 September 2022.

Dijelaskannya, Terkait tuntutan dari DPC F.SPTI - K.SPSI Kubu H. Fuad Ahmad kemarin, Bapak Kapolres Rokan Hilir turut memfasilitasi perwakilan dari PUK DPC F.SPTI - K.SPSI kubu H. Fuad Ahmad ke Bupati Rokan Hilir bersama Wabup Rohil, Wakil 1 Ketua DPRD Rohil,Wakil 2 Ketua DPRD Rohil, Dandim 0321 / Rohil,Danyon B Pelopor Satuan Brimob Polda Riau, Sekda Rohil, Asisten 3,PLT. Kadisnaker Rohil dan Kepala Kesbang Rohil.

Dalam tuntutan Aksi demo yang dilakukan terkait dasar Disnaker Rohil mencatatkan F.SPTI - K.SPSI Kab. Rohil versi Hijrah. Kemudian mempertanyakan surat pemberitahuan dari Bupati Rohil No. 560 / DTK / 2022/ 157 pemberitahuan terhadap pengusaha pengusaha yang berada diwilayah Kab. Rohil mohon kiranya dapat bekerjasama dengan PUK - PUK yang sudah dilakukan pencatatan oleh Disnaker Rohil dibawah pimpinan Hijrah. 

Tidak itu saja, Rombongan aksi dari DPC F.SPTI - K.SPSI Kabupaten Rokan Hilir Kubu H. Fuad Ahmad juga meminta pencabutan surat pembekuan kerja terkait dualisme saat ini agar para huruh kubu H. Fuad Ahmad dapat mulai kerja kembali.

Pengamanan selama giat berlangsung dilakukan oleh Gabungan personil Polres Rohil dan Polsek Jajaran sejumlah 118 orang, Batalyon B Pelopor Satuan Brimob Polda Riau 61 orang, Kodim 45 orang dsn Satpol PP Kab. Rohil 60 orang.Selama giat berlangsung situasi terdapat dalam keadaan aman tertib dan lancar.

(Gustari zay)


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • PWI Pusat Rusak Akibat Korupsi Dana Hibah Rp.2,9 M, Jusuf Rizal Desak KLB
  • Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di Surabaya
  • Pentingnya Pembinaan Atlet Sejak Usia Dini
  • Indikasi Korupsi Dana Hibah BUMN oleh Pengurus PWI, Ini Kronologi Lengkapnya
  • Peringati Hari Bumi, Kota Cimahi Kirim Perdana RDF Di TPS Santiong
  • Laporan Wartawan Atas Dugaan Pengancaman Kepada Wartawan Naik Sidik
  • Saya Siap Maju Pilkada SBD, Ini Wakilnya Saverinus Kaka
  • Rapat Paripurna DPRD JABAR Untuk Ranperda Prakarsa
  • Jadi Ajang Dalam Berdakwah, CISSA-HK, Sukses Gelar Kegiatan Semarak Ramadan
  •  
     
     
    Minggu, 31 Mei 2020 - 17:04:37 WIB
    Anggota Penrem 142/Tatag Bagi Masker Ke Warga
    Kamis, 12 Mei 2022 - 09:01:44 WIB
    Sri Mulyani Bakal Ajukan Perubahan Postur APBN 2022, DPR Ungkap Dua Caranya
    Kamis, 25 November 2021 - 08:39:24 WIB
    Gubri: Pemulihan Ekonomi Jadi Prioritas Utama di Tengah Pandemi COVID-19
    Jumat, 04 Desember 2020 - 12:11:45 WIB
    Pemda Provinsi Jabar Dukung Swab Test di Kawasan Industri MM2100
    Senin, 11 Mei 2020 - 07:25:30 WIB
    Kabid Gakda Satpol PP Kampar Melakukan Pendataan Usaha Legal Dan Ilegal Kuari
    Senin, 02 November 2020 - 15:46:18 WIB
    Pria Tewas di Dago Diduga Korban Pembunuhan
    Senin, 24 Februari 2020 - 10:44:35 WIB
    Si Jago Merah
    Karhutla Landa Tapteng, 15 Hektar Lahan PT FIA di Lumut Diamuk Si Jago Merah
    Sabtu, 26 Juni 2021 - 06:48:27 WIB
    Menteri BUMN Erick Thohir, Lakukan Kunjungan Kerja Ke Perkebunan PT Socfindo
    Senin, 02 Maret 2020 - 12:33:33 WIB
    Rp25 Juta Per Hektare, Petani di Riau Diminta Kelola Sendiri Dana Replanting
    Senin, 21 September 2020 - 18:55:29 WIB
    Babinsa Koramil 07/Alasa Laksanakan Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan Di Kedai Masyarakat
    Jumat, 07 April 2023 - 02:03:43 WIB
    Pemkab Bengkalis Raih 3 Sertifikat dari BPKP Prov. Riau, Kasmarni : Prestasi ini harus Dipertahankan
    Kamis, 18 Agustus 2022 - 12:52:25 WIB
    Oknum Polisi Di Nias Ditangkap Jual Sabu Pesan Dari Pekanbaru, Siapa Ya Bandarnya ?
    Selasa, 14 April 2020 - 10:44:57 WIB
    CEGAH PENYEBARAN COVID-19
    Bupati H Sukiman Bangga, Seluruh Komponen Masyarakat Rohul Bersatu Menanggulangi Covid 19
    Minggu, 09 Agustus 2020 - 08:18:02 WIB
    Anniversary Ke-8, IWO Inhil Salurkan Puluhan Paket Sembako Bagi Warga Kurang Mampu
    Senin, 13 Juli 2020 - 12:05:30 WIB
    Ridwan Kamil: Gerakan Tanam dan Pelihara Pohon Harus Dilakukan di Dua Wilayah
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved