Kamis, 25 April 2024  
 
Kapolres Pekanbaru Instruksikan Pengawasan di Cek Point Masuk Pekanbaru

Rahmad | Pemko Pekanbaru
Minggu, 16 Mei 2021 - 08:43:05 WIB


TERKAIT:
   
 
PEKANBARU | Tiraskita.com - Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol H. Nandang Mu'min Wijaya, S.I.K.,M.H mengintruksikan jajarannya untuk terus mengintensifkan posko penyekatan pada jalur yang menjadi akses masuk ke Kota Pekanbaru Provinsi Riau. Hal ini penting, mengingat aktivitas kendaraan terus berlangsung meski sudah H+2 lebaran, atau tepatnya Sabtu 15 Mei 2021.
Lanjut rencana diintensifkannya pemeriksaan di posko penyekatan bertujuan agar 'migrasi' Covid-19 dapat diantisipasi pasca lebaran Idul Fitri, terutama bagi warga yang masuk ke Kota Pekanbaru. Hal serupa juga diantisipasi bagi mereka yang ke luar. Salah satu yang menjadi atensi adalah jalur lintas barat yang menghubungkan Pekanbaru dengan Kabupaten Kampar.

Terpantau pada Sabtu sore, petugas memeriksa setiap kendaraan yang hendak melewati posko penyekatan, tepatnya di persimpangan Garuda Sakti Jalan HR Soebrantas. Kepolisian juga mengecek satu persatu kendaraan dan penumpangnya, apakah sudah sesuai dengan syarat ketentuan yang diberlakukan.

"Kita terus maksimalkan fungsi posko penyekatan. Petugas kita memeriksa kendaraan, baik itu yang hendak masuk atau yang meninggalkan kota (Pemeriksaan kedua arah, red)," kata Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol H. Nandang Mu'min Wijaya, S.I.K.,M.H.

Ia menuturkan, pemeriksaan di posko penyekatan tidak boleh kendur, meski sudah H+2 lebaran. Justru, antisipasi mesti optimal karena mobilitas masyarakat meningkat. Ia pun mengimbau warga agar bersabar, bila terjadi antrian kendaraan pada posko penyekatan.

"kita mohon maaf bila terjadi antrian, karena petugas melakukan pemeriksaan," harap Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol H. Nandang Mu'min Wijaya, S.I.K.,M.H

Bukan tanpa sebab, jalur lintas barat Kota Pekanbaru merupakan akses yang setiap tahun selalu dipadati kendaraan, terutama pemudik. Wilayah ini pun jadi atensi Kapolresta Pekanbaru dalam penjabaran aturan peniadaan mudik tahun ini oleh pemerintah. "Pemeriksaan juga kita maksimalkan pada jam-jam krusial (jam yang banyak kendaraan melintas, red)," yakin Kombes Pol H. Nandang Mu'min Wijaya, S.I.K.,M.H

Selain pengetatan di posko penyekatan, jajaran Polresta Pekanbaru juga kian intens berpatroli di lokasi-lokasi yang berpotensi terjadinya kerumunan, dengan sasaran tempat keramaian, kafe, tempat nongkrong dan sejenisnya. "Itu masih berjalan terus termasuk penyekatan pada jalan yang ramai dilewati warga," singkatnya.

Kombes Pol H. Nandang Mu'min Wijaya, S.I.K.,M.H pun mengimbau masyarakat kota Pekanbaru untuk mengurangi mobilitas di luar rumah, jika tidak ada keperluan yang mendesak. "Lebih baik di rumah saja, karena angka penyebaran Covid-19 di Pekanbaru relatif masih tinggi," pungkasnya.(Humas Polresta Pekanbaru)


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Peringati Hari Bumi, Kota Cimahi Kirim Perdana RDF Di TPS Santiong
  • Laporan Wartawan Atas Dugaan Pengancaman Kepada Wartawan Naik Sidik
  • Saya Siap Maju Pilkada SBD, Ini Wakilnya Saverinus Kaka
  • Rapat Paripurna DPRD JABAR Untuk Ranperda Prakarsa
  • Jadi Ajang Dalam Berdakwah, CISSA-HK, Sukses Gelar Kegiatan Semarak Ramadan
  • Bahas Prosedur hingga Mekanisme Reses Dengan DPRD Sumatra Selatan
  • Sekretariat DPRD Jabar Gelar Halalbihalal "Mari Perkuat Silaturahmi & Sucikan Hati"
  • Dandim 0620/Kab Cirebon Bersama Forkopimda Lainnya Tinjau Pospam Ops Ketupat Lodaya 2024
  • Jaga Kesehatan Personel, Kasatgas Banops Ketupat LK 2024 Polres Rohil Gelar Cek Tensi & Beri Vitamin
  •  
     
     
    Rabu, 13 Juli 2022 - 08:10:45 WIB
    BNN Ajak Warga Tak Takut Lapor Untuk Rehabilitasi Narkoba
    Jumat, 17 Juli 2020 - 15:01:27 WIB
    Lanal Cirebon Bersama Instansi Terkait, Gelar Sosialisasi Keselamatan Pelayaran
    Selasa, 13 Desember 2022 - 11:38:09 WIB
    Kapolda Riau Meresmikan Kantor Sentral Pelayanan Terpadu Polres Rohil Di Kecamatan Bangko
    Senin, 04 Mei 2020 - 16:16:10 WIB
    LAWAN COVID-19
    Gubri Salurkan Bansos Kepada Pendeta
    Sabtu, 30 Januari 2021 - 17:09:43 WIB
    Kapolri Ajak Rabithah Alawiyah Sampaikan Pesan Harkamtibmas Dengan Bahasa Umat
    Senin, 27 Juli 2020 - 15:36:23 WIB
    Plh. Bupati Bengkalis Tanam Perdana Program Peremajaan Kelapa Sawit
    Sabtu, 23 Januari 2021 - 09:34:29 WIB
    Pemko Pekanbaru Siapkan Regulasi Pungut Retribusi PKL
    Sabtu, 13 Juni 2020 - 09:59:43 WIB
    LAWAN COVID-19
    Dua ASN Pemkab Sergai Positif Covid-19
    Rabu, 28 September 2022 - 11:30:10 WIB
    Polisi Gagalkan Penyelundupan 20 Kg Sabu di Riau
    Senin, 26 April 2021 - 08:03:42 WIB
    Usai Lantik 54 Pejabat Administrator,
    Bupati Sergai Sampaikan 5 Pesan Penting Yang amanah
    Selasa, 31 Oktober 2023 - 11:31:11 WIB
    Warga : Terima Kasih Pak Kapolres Ciko, Sudah dibangunkan Sumur Bor Untuk Warga
    Kamis, 23 Juni 2022 - 23:07:19 WIB
    Terkesan Arogansi, Wali Murid Kecewa Terhadap Panitia Penerimaan Siswa Baru SDN 44 Pekanbaru
    Sabtu, 11 Juni 2022 - 18:10:35 WIB
    Plt Wali kota Cimahi Hadiri Peringatan Hari Jadi Kota Cimahi ke 21 Tk Kecamatan
    Selasa, 01 Desember 2020 - 09:10:42 WIB
    Uu Ruzhanul Sebut Sekolah Demokrasi Penting bagi Generasi Muda
    Selasa, 27 Oktober 2020 - 22:36:25 WIB
    BNN Riau Tangkap Jaringan Internasional Narkoba, 19 Kg Sabu dan 10 Ribu Ekstasi Diamankan
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved