Sabtu, 27 April 2024  
 
Bupati Pelalawan Buka Secara Resmi Operasi Pasar Minyak Goreng bagi Masyarakat Pangkalan Kerinci

RL | Pemkab Pelalawan
Selasa, 01 Februari 2022 - 19:33:25 WIB

Bupati Pelalawan H. Zukri
TERKAIT:
   
 
Pelalawan, Tiraskita.com  - Bupati Pelalawan H. Zukri membuka secara resmi dan meninjau operasi pasar minyak goreng kerjasama antara PT. Inti Indosawit Subur - Asian Agri dengan Pemerintah Kabupaten Pelalawan,  di aula kantor Camat Pangkalan Kerinci, Kamis (27/1/2022).

Pada operasi pasar minyak goreng ini,  dibagikan sebanyak 5.500 liter minyak goreng kepada 2.750 KK di tiga kelurahan di Kecamatan Pangkalan Kerinci, yaitu Kelurahan Kerinci Kota, Kelurahan Kerinci Timur dan Kelurahan Kerinci Barat.

Bupati Pelalawan H. Zukri dalam kegiatan ini menyampaikan, operasi pasar minyak goreng ini dilakukan sebagai bentuk perhatian Pemerintah Kabupaten Pelalawan kepada masyarakat yang kesulitan mendapatkan minyak goreng sehubungan melonjaknya harga minyak goreng.

"Saya juga melalui Disperindag akan meminta kepada perusahaan-perusahaan yang memproduksi minyak goreng yang berlokasi di Kabupaten Pelalawan untuk melakukan operasi pasar ini sebulan sekali untuk membantu masyarakat kecil," kata Bupati.

Pada kesempatan ini, Bupati H. Zukri juga meminta kepada masyarakat untuk  menginformasikan keberadaan anak yatim yang ada di lingkunganya kepada RT/RW, lurah ataupun kades.

"Kepada masyarakat saya minta untuk memperhatikan warga sekitar rumahnya, jika ada anak yatim,  janda tua, mohon didata ataupun disampaikan kepada RT/RW, Kades maupun Lurah setempat, agar mendapatkan bantuan dari Pemerintah," ucap Bupati.

Disampaikan, Pemerintah Kabupaten Pelalawan saat ini memiliki program bantuan yang diberikan setiap bulan kepada anak-anak yatim dan janda tua. "Santunan bagi anak yatim dan janda tua ini merupakan program prioritas. Jika kita membantu orang, Insya Allah hidup kita akan dipermudah oleh Allah SWT,"  tutup Bupati H. Zukri.

Kemudian Bupati H. Zukri  meninjau penukaran kupon dengan minyak murah serta berdialog dengan masyarakat.

Turut hadir mendampingi Bupati H. Zukri dalam operasi pasar ini Kadiskop UKM Perindag Kab. Pelalawan H. Fakhrizal, Kapolsek Pangkalan Kerinci AKP Mahendra Yudhi Lubis beserta anggota, Camat Pangkalan Kerinci Dodi Asma Putra dan Manager Sosial, Security dan Legal PT. Asian Agri Taufik beserta staf. (MC Pelalawan).


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Ranperda Diharapkan Dapat Melindungi Petani dan Peternak Di Jabar
  • Pererat Silaturrahmi, TP PKK dan DWP Riau Gelar Halalbihalal
  • Pemprov Riau Gelar Upacara Peringatan Hari Otonomi Daerah ke-28
  • PWI Pusat Rusak Akibat Korupsi Dana Hibah Rp.2,9 M, Jusuf Rizal Desak KLB
  • Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di Surabaya
  • Pentingnya Pembinaan Atlet Sejak Usia Dini
  • Indikasi Korupsi Dana Hibah BUMN oleh Pengurus PWI, Ini Kronologi Lengkapnya
  • Peringati Hari Bumi, Kota Cimahi Kirim Perdana RDF Di TPS Santiong
  • Laporan Wartawan Atas Dugaan Pengancaman Kepada Wartawan Naik Sidik
  •  
     
     
    Minggu, 06 Desember 2020 - 12:50:24 WIB
    Korupsi Dana Bansos Covid-19, KPK: Mensos Juliari Batubara Ditetapkan Tersangka
    Selasa, 03 Maret 2020 - 18:56:45 WIB
    Kapolri Jenderal Idham Azis membuka Pendidikan Perwira Polri
    Buka Sekolah Perwira, Kapolri Lulus Jadi Agen Perubahan di seluruh Lini Republik
    Sabtu, 08 Mei 2021 - 09:53:28 WIB
    Hikmah di Balik Polisi Palsu Nan Ringan Tangan: Bersabar!
    Kamis, 09 September 2021 - 12:57:47 WIB
    Kabid Humas Polda Jabar : Polisi Salurkan Bansos Berupa Alat Kesehatan Dimasa PPKM
    Selasa, 04 Januari 2022 - 19:15:24 WIB
    Kapolres Metro Jakarta Barat Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat Anggotanya
    Kamis, 24 September 2020 - 17:41:40 WIB
    Pemerintah Klaim 15 Substansi RUU Ciptaker Disepakati DPR
    Minggu, 16 Agustus 2020 - 09:45:06 WIB
    Partai Beringin Karya Pakai Logo Partai Berkarya
    Kuasa Hukum Partai Berkarya Kubu Tomy Suharto, Akan Pidanakan Pemakaian Logo Partai Berkarya
    Selasa, 30 Juni 2020 - 20:02:39 WIB
    Calon Wakil Walikota Depok, Afifah Alia Ziarah ke Makam Taufiq Kiemas
    Selasa, 16 Juni 2020 - 10:36:35 WIB
    Ahok Basmi Mafia Migas, Solar Tidak Impor Lagi
    Selasa, 06 Oktober 2020 - 22:31:45 WIB
    Demo Tolak Omnibus Law Ciptaker di Bandung Ricuh, Ini Kronologinya
    Jumat, 05 Mei 2023 - 19:50:56 WIB
    Komisi I DPRD Jawa Barat Berharap Kerja Sama Pemprov Jabar dengan Korea Selatan Berjalan Baik
    Senin, 28 Maret 2022 - 14:57:00 WIB
    Sambut Bulan Suci Ramadhan, Prajurit Lanal Cirebon Bersihkan Masjid Bersejarah Di Kota Cirebon
    Kamis, 07 Januari 2021 - 08:11:25 WIB
    Ikut Vaksinasi Kewajiban Warga Negara
    Selasa, 17 Mei 2022 - 13:03:29 WIB
    Pemkab Rohil Optimalkan Retribusi Tower Untuk Genjot PAD
    Senin, 21 Agustus 2023 - 10:04:38 WIB
    Turnamen Volly Ball Andika Cup 2023 di Lapangan Torpedo Kampung Baru, Kepulauan Meranti
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved