Tahapan Pilkada Pelalawan tahun 2020 sudah selesai. Hal tersebut menyusul penetapan Pasangan Calon (Paslon) H Zukri Misran dan H Nasarudin, SH, MH sebagai bupati dan wakil bupati Pelalawan terpilih.">
Jum'at, 29 Maret 2024  
 
Zukri-Nasarudin Ditetapkan Sebagai Bupati dan Wakil Pelalawan Terpilih

Rahmad | Pemkab Pelalawan
Jumat, 22 Januari 2021 - 13:45:17 WIB


TERKAIT:
   
 
PELALAWAN | TIRASKITA.COM  - Tahapan Pilkada Pelalawan tahun 2020 sudah selesai. Hal tersebut menyusul penetapan Pasangan Calon (Paslon) H Zukri Misran dan H Nasarudin, SH, MH sebagai bupati dan wakil bupati Pelalawan terpilih.

Penetapan, Paslon Zukri-Nasarudin ini diselenggarakan oleh KPU Pelalawan Pelalawan, pada rapat pleno terbuka penetapan pasangan calon terpilih pemilihan bupati dan wakil Pelalawan tahun 2020, di gedung daerah Laksamana Mangkudira, Pangkalan Kerinci, Jumat (22/1/2021).

Hanya, saja pada penetapan ini cuma dihadiri Paslon Zukri-Nasarudin, sementara bangku yang sudah disiapkan untuk pasangan Abu Mansyur Matridi-Habibi, Paslon Husni Thamrin-Edy Sabli maupun Paslon Adi Sukemi- M Rais, terlihat kosong.

Penetapan Paslon Zukri-Nasarudin dihadiri Bupati Pelalawan HM Harris dan Wakil Bupati Pelalawan Zardewan, pimpinan DPRD Pelalawan H. Syafrizal, SE beserta unsur Forkompimda diantaranya, Kajari Pelalawan Nophy Thennophero South, SH MH, Ketua PN Pelalawan, Bambang Setyawan, SH MH dan Pabung KPR.

Rapat penetapan pasangan calon terpilih pemilihan bupati dan wakil Pelalawan tahun 2020 menerapkan protokoler kesehatan (Prokes) dan disiarkan langsung di berbagai media sosial milik KPU Pelalawan. Pada kesempatan tersebut ketua KPU Pelalawan Wankardi Wandi, membacakan Surat Keputusan (SK) penetapan Paslon Zukri-Nasarudin dengan perolehan suara sah, 68.021 atau 40,1 persen.

Pada kesempatan tersebut, KPU Pelalawan memberikan piagam penghargaan terhadap para pihak-pihak ikut menyukseskan, pelaksanaan Pilkada di Pelalawan berjalan aman dan lancar.

Usai rapat pleno penetapan bupati Zukri Misran didampingi wakil bupati terpilih Nasarudin tidak banyak berikan keterangan pers. Ia hanya mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Pelalawan telah memberikan amanah menahkodai Kabupaten Pelalawan.

"Pase Pilkada Pelalawan terhitung hati ini sudah selesai, dan kita menunggu jadwal pelantikan," tandasnya singkat.***

Sumber  : Cakaplah.com


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Denpom III/3 Cirebon bersama Forkopimda Kota Cirebon Laksanakan Tarhim
  • Indahnya Berbagi di Bulan yang Suci, Denpom III/3 Cirebon dan IMBI Bagikan Takjil
  • Pangdam IV/Diponegoro Hadiri Ceramah Kebangsaan Pada HUT Yonif 400/Banteng Raider
  • BI Optimis Wakaf Produktif Dorong Pemberdayaan Ekonomi Syariah
  • HUT Yayasan Kemala Bhayangkari, TNI Polri Buka Puasa Bersama Jalin Silahturahmi
  • Daftar Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia 2024–2029
  • Polda Riau Gagalkan Peredaran 31 Kg Sabu dan Ribuan Ekstasi
  • Pj Gubernur Riau Hadiri Rapat Paripurna Penyampaian Jawaban LKPJ Kepala Daerah 2023
  • Asisten II Setdprov Riau Instruksikan OPD Saling Sinkronisasi Progja Dalam Penyusunan Renja 2025
  •  
     
     
    Selasa, 31 Desember 2019 - 21:21:31 WIB
    Elang Hitam Akan Terbang, Bukti Kemajuan Teknologi RI
    Jumat, 14 Agustus 2020 - 12:33:01 WIB
    LAWAN COVID-19
    Kawasan Taman Suropatih Sepi Pengujung Akibat Covid-19, Pendapatan Warga Sekitar Menurun
    Selasa, 09 Maret 2021 - 18:46:14 WIB
    Pimpin Puluhan Anggotanya, Kapolres Kampar Sukses Padamkan Karhutla di Rimbo Panjang
    Kamis, 06 Agustus 2020 - 09:43:10 WIB
    LAWAN COVID-19
    Camat Rimba Melintang Apresiasi Kukerta Relawan Covid-19 Universitas Riau Dalam Rangka Bagi Masker
    Selasa, 24 Januari 2023 - 16:05:24 WIB
    Hari Bhakti Imigrasi ke-73, Kemenkumham Riau Gelar Tabur Bunga di TMP Pekanbaru
    Sabtu, 16 Mei 2020 - 06:55:58 WIB
    LAWAN COVID-19
    Anggota DPD RI : Disaat Pandemi Covid Belum Reda, Kebijakan Pemerintah Plin – Plan!
    Sabtu, 04 Februari 2023 - 12:16:43 WIB
    3 Unit Alat Berat Mengolah TNTN, Warga Pertanyakan Kinerja Menteri LHK Siti Nurbaya
    Jumat, 01 Juli 2022 - 08:41:50 WIB
    Hasil Pembahasan P2APBD TA 2021, Komisi V Sebut Dinas Sudah Bekerja Dengan Baik
    Kamis, 07 Mei 2020 - 15:34:03 WIB
    Babinsa Koramil 07/Alasa Bersama Gugus Tugas Pencegahan Covid 19 Tak Kenal Lelah Jalankan Tugas
    Kamis, 10 Maret 2022 - 21:21:54 WIB
    Pesan Ketua Umum DPH LAMR Kota Pekanbaru Saat Pimpin Rapat
    Jumat, 26 Juni 2020 - 18:39:31 WIB
    Meski Jauh Dari Pusat Pemerintah, Masyarakat Desa Tanjung Karang Jangan Merasa Sendirian
    Sabtu, 22 Agustus 2020 - 14:24:09 WIB
    KI Provinsi Riau lakukan Visitasi dan Penilaian Berkala ke PPID Kabupaten Kampar
    Rabu, 20 Mei 2020 - 19:58:58 WIB
    LAWAN COVID-19
    Pemda Kampar Terima Bantuan Penanganan Covid – 19 Dari PTPN V
    Kamis, 16 Maret 2023 - 14:59:45 WIB
    Tim Polres Bengkalis Libas PWI dan AJOI di Laga Futsal
    Sabtu, 10 April 2021 - 09:27:30 WIB
    Kunker ke Grobogan, Bupati Akan Terapkan SRG di Kampar
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved