Sabtu, 27 Juli 2024  
 
Sofyan Djalil Beberkan Modus Mafia Tanah dengan Girik

RL | Nasional
Jumat, 17 Desember 2021 - 14:21:28 WIB

Menteri ATR/BPN Sofyan Djalil
TERKAIT:
   
 
Jakarta, Tiraskita.com - Modus praktik mafia tanah di Indonesia seakan tak ada habisnya. Segala ruang nampaknya bisa dimanfaatkan untuk membajak hak tanah seseorang. Sebagaimana dikutip dari laman Kementerian ATR/BPN pada Senin (13/12/2021), Menteri ATR/Kepala BPN Sofyan Djalil membeberkan modus mafia tanah melulai girik.

"Modusnya macam-macam, ada yang buat girik palsu. Kita tahu, tanah adat itu bukti kepemilikannya adalah girik. Girik ini bukti pembayaran pajak tanah dulu, tapi tahun 90-an, girik sempat tidak dipakai lagi sehingga ini tidak terkelola," ujarnya. Girik yang tidak terkelola ini kemudian dimanfaatkan oleh mafia tanah. Caranya dengan mencari form-form girik yang sudah tidak terkelola yang ada di kantor pajak.

Berdasarkan sejumlah temuan kepolisian, form-nya itu asli. Tetapi keterangannya palsu. Setelah itu, girik palsu ini digunakan untuk menggugat tanah seseorang. Sayangnya, ketika seseorang digugat oleh mafia tanah, kemenangan menjadi milik pembajak. Karena mereka punya dana serta jaringan.

"Mafia tanah itu penjahat yang gunakan tanah sebagai obyek kejahatan," jelas Sofyan. Menurut dia, berbagai oknum terlibat dalam praktik mafia tanah. Mulai dari oknum BPN, oknum kepala desa, oknum notaris atau Pejabat Pembuat Akta Tanah (PPAT), oknum aparat penegak hukum, serta oknum pengadilan. Dengan demikian, sederhananya mafia tanah bergerak dengan menggunakan jaringan dan mengincar tanah milik orang lain.

Perang terhadap mafia tanah merupakan upaya sistematik karena tujuan akhirnya adalah kepastian hukum hak atas tanah. "Kalau Anda punya tanah, Anda bisa tidur nyenyak. Kalau Anda beli tanah, Anda bisa tidur nyenyak. Investor yang berinvestasi di Indonesia, tidak perlu khawatir aset tanahnya digugat orang. Jadi, tujuan akhirnya memberikan kepastian hukum atas bidang tanah," pungkas Menteri ATR/Kepala BPN.




comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Kemenag Pekanbaru Bersama Baznas dan Polda Riau Lakukan Perjanjian Kerma Pelatihan Diksar Satpam
  • Pekan Olahraga Perikanan Kabupaten Kota Se Provinsi Riau 2024 Sukses Digelar
  • Nafas Gotong Royong, di Program TMMD 121 Kodim 0620/Kab Cirebon
  • Menuju Perkembangan Positif, Komisi III Apresiasi Pencapaian BJB KCP Baros, Cimahi
  • Layanan Asrama Haji Di Indramayu, DPRD JABAR JABAR Mengapresiasi
  • Kel Lewiegajah Luncurkan Sistim Pelaporan Online Untuk Masyarakat
  • Pelajar diberi Materi PBB oleh Satgas TMMD ke 121 Kodim 0620/Kab Cirebon
  • Hari ke 2 Kegiatan TMMD ke 121 Kodim 0620/Kab Cirebon
  • Safari Bintal di Makorem 063/SGJ Cirebon
  •  
     
     
    Selasa, 30 Juni 2020 - 11:53:35 WIB
    Danrem 072/Pmk Yogyakarta Adakan Olahraga Bersama
    Jumat, 30 Oktober 2020 - 00:43:33 WIB
    Oknum Kades Yang Tertangkap Basah Ngamar Dengan Bides Terancam Dipecat
    Kamis, 18 Agustus 2022 - 21:45:35 WIB
    Keren... 6 Personel Polda Riau Raih Penghargaan Medali PBB
    Jumat, 04 September 2020 - 18:56:15 WIB
    Setukpa Lemdiklat Polri Laksanakan Syukuran HUT Polwan
    Kamis, 17 Februari 2022 - 12:53:09 WIB
    Untung Ratusan Juta, Komplotan Pencuri Uang Modus Ganjal ATM Diringkus Polisi
    Kamis, 17 Desember 2020 - 11:51:06 WIB
    Atalia Ridwan Kamil Ajak Para Istri untuk Jadi Benteng Korupsi di Keluarga
    Kamis, 08 Juni 2023 - 10:33:18 WIB
    PT.Panca Agro Lestari Usir Pekerjanya, Sefianus Zai SH MH Minta Gubernur Turun Tangan
    Kamis, 02 Maret 2023 - 10:06:27 WIB
    Lantik PC BKMT Kecamatan Tambang, ini Pesan BKMT Kampar
    Senin, 12 Juli 2021 - 09:16:36 WIB
    Jadi Komut dan Bongkar ‘Borok’ Pertamina, Ahok Akui Terima Banyak Ancaman
    Kamis, 28 April 2022 - 13:16:06 WIB
    Anggota DPRD Jabar Dapil XI Sosialisasikan 4 Pilar Kebangsaan
    Selasa, 15 November 2022 - 11:04:40 WIB
    Diduga Ada Rekayasa Progres Lapangan Agar Dana Bisa Dicairkan
    Proyek Pembangunan Tebing Sungai Di Kampar, Resmi Dilaporkan LSM ke Kejati Riau
    Kamis, 19 November 2020 - 08:15:33 WIB
    Bumikan Pembauran
    Tim FPK Riau Berkunjung di 12 Kabupaten/Kota, Sosialisasikan Pilkada Damai
    Rabu, 19 April 2023 - 12:43:17 WIB
    Kadis LH Rohil Pantau Langsung Persiapan Miniatur Masjid Hari Raya Idul Fitri 1444 H
    Senin, 24 Agustus 2020 - 17:17:58 WIB
    Masyarakat Desa Pulau Birandang Akan Laporkan PT. SPS ke Polda Riau
    Rabu, 30 Desember 2020 - 15:03:33 WIB
    Ridwan Kamil Minta Antara Sumbang Hak Cipta Foto untuk Monumen Pahlawan COVID-19
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved