Jum'at, 26 April 2024  
 
Terjadi Keributan di NTT, Rumah Warga Dibakar, Jalan di Blokir, Diduga Dipicu Dugaan Pembunuhan

Arif Hulu | Nasional
Minggu, 04 Oktober 2020 - 16:14:22 WIB

Situasi terakhir di Desa Tuapukan Kecamatan Kupang Timur Kabupaten Kupang pada Minggu (4/10/2020) siang. 




TERKAIT:
   
 
KUPANG | Tiraskita.com - Rumah warga dibakar, kerusuhan pecah di Nusa Tenggara Timur (NTT), terjadi pemblokiran jalan. Tim dari Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Timur (Polda NTT) bergerak cepat ke lokasi kejadian.

Dipimpin Kepala Biro Operasi (Karo Ops) Polda NTT, Kombes Pol Ulami Sudjaja, S.H, beberapa pejabat utama Polda langsung turun ke tempat kejadian perkara.

Selain Karo Ops, hadir Dirkrimum Kombes Pol Eko Widodo dan Wadir Sabhara Polda NTT AKBP Rishian Krisna. Juga turut mendampingi Wakapolres Kupang.

"Di TKP sekarang sudah ada Karo ops, Dirkrimum, wadir sabhara dan wakapolres. Situasi sudah dapat dikendalikan," kata Kabid Humas Polda NTT Kombes Pol Jo Bangun kepada POS-KUPANG. COM, Minggu (4/10/2020) siang.

Ia mengatakan, saat ini, anggota polisi sedang melaksanakan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).

Karena itu, ia belum dapat memberi keterangan secara rinci.

Diberitakan sebelumnya, situasi Desa Tuapukan Kecamatan Kupang Timur Kabupaten Kupang mencekam pada Minggu (4/10/2020) menjelang siang.

Pasalnya, terjadi insiden pembakaran beberapa rumah warga dan pemblokiran jalan Raya Trans Timor Raya yang menghubungkan Kota Kupang dan beberapa kabupaten di Pulau Timor.

Dari keterangan seorang warga diketahui bahwa pembakaran rumah dan pemblokiran jalan tersebut bermula dari adanya dugaan pembunuhan terhadap salah seorang warga.

Sumber yang sama menyebut, keluarga kemudian marah dan melampiaskannya dengan membakar rumah dan memblokir jalan negara yang membelah pulau Timor itu.

Warga dan pengguna jalan juga diminta untuk tidak melintasi jalan negara itu sementara waktu.

Kabid Humas Polda NTT Kombes Pol Jo Bangun membenarkan kejadian tersebut. "Benar ada kejadian itu," sebut Kombes Jo saat dikonfirmasi.

Namun ia mengatakan, belum dapat memberikan keterangan secara rinci kepada media karena masih didalami.

Sementara Kapolsek Kupang Timur IPTU Victor H Saputra S.Pi,S.Ms yang coba dihubungi sebelumnya belum memberi respon.

Sumber : POS-KUPANG.COM




comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • PWI Pusat Rusak Akibat Korupsi Dana Hibah Rp.2,9 M, Jusuf Rizal Desak KLB
  • Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di Surabaya
  • Pentingnya Pembinaan Atlet Sejak Usia Dini
  • Indikasi Korupsi Dana Hibah BUMN oleh Pengurus PWI, Ini Kronologi Lengkapnya
  • Peringati Hari Bumi, Kota Cimahi Kirim Perdana RDF Di TPS Santiong
  • Laporan Wartawan Atas Dugaan Pengancaman Kepada Wartawan Naik Sidik
  • Saya Siap Maju Pilkada SBD, Ini Wakilnya Saverinus Kaka
  • Rapat Paripurna DPRD JABAR Untuk Ranperda Prakarsa
  • Jadi Ajang Dalam Berdakwah, CISSA-HK, Sukses Gelar Kegiatan Semarak Ramadan
  •  
     
     
    Selasa, 07 Juli 2020 - 13:03:11 WIB
    Pisah Sambut Direktur Politeknik Bengkalis
    Rabu, 31 Agustus 2022 - 11:10:00 WIB
    I Love You Jokowi dari Pasar Doyo Baru Papua
    Rabu, 17 Februari 2021 - 10:09:36 WIB
    Dinas Pendidikan Jawa Barat Minta Kominfo Blokir Situs Porno Dalam Buku Pelajaran
    Kamis, 25 Maret 2021 - 11:15:13 WIB
    Kapolda Marah Besar, Anwar Tanuhadi Diperas Oknum Polisi Rp2,5 Miliar
    Minggu, 19 Maret 2023 - 11:00:56 WIB
    Pj Wali Kota Cimahi Dikdik Buka Musrembang Kota Cimahi
    Jumat, 24 Juli 2020 - 12:42:26 WIB
    Tim Wasev Markas Besar (Mabes) TNI AD Kunjungi TMMD ke-108 Kodim 0303/Bengkalis
    Selasa, 19 April 2022 - 11:10:59 WIB
    ADVERTORIAL PEMERINTAH KABUPATEN ROKAN HILIR
    Bupati Rohil Minta Saling Bekerjasama Untuk Persiapan Pelaksanaan MTQ XL Tingkat Riau TH 2022
    Selasa, 27 Oktober 2020 - 21:59:30 WIB
    Ini Tarif Tol Pekanbaru-Dumai Per Jenis Kendaraan
    Rabu, 01 Februari 2023 - 09:28:19 WIB
    Rektor Unri Sambut Baik Dukungan BSP-Zapin Peningkatan SDM
    Selasa, 20 Juni 2023 - 09:53:28 WIB
    IKIAD Jabar Gelar Silaturahmi & Seni Budaya untuk Kebersamaan serta Kolaborasi
    Rabu, 30 September 2020 - 21:08:36 WIB
    Tersangka Kasus Rapid Test Bandara Dua Kali Lecehkan Korban
    Rabu, 04 Agustus 2021 - 11:15:38 WIB
    DEDIKASI EDY SUMARDI SEBAGAI KABIDHUMAS POLDA BANTEN
    Selasa, 22 Juni 2021 - 12:35:29 WIB
    Ratu Narkoba Pekanbaru Direhabilitasi ke Bogor
    Rabu, 28 April 2021 - 17:33:13 WIB
    Polres Sergai Gerebek Lokasi Judi Tembak Ikan di Desa Hapoltahan Kecamata Sei Bamban
    Rabu, 06 Januari 2021 - 17:04:44 WIB
    Walikota Terima Berkas PSU dari Sejumlah Pengembang
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved