Selasa, 21 Mei 2024  
 
Antisipasi Penyebaran Covid 19, Perbatasan Kabupaten Majene Dijaga Ketat
Antisipasi Penyebaran Covid 19, Perbatasan Kabupaten Majene Dijaga Ketat

aji4 | Serba-Serbi
Senin, 25 Mei 2020 - 15:06:18 WIB


TERKAIT:
   
 
MAJENE,- Sejumlah petugas gabungan dari Gugus tugas penanganan Covid 19 di Wilayah Kabupaten Majene dan Polman Provinsi Sulawesi Barat tetap dalam kondisi siaga meskipun hari ini libur Nasional, Senin ( 25/5 ).

Pemandangan ini terlihat diperbatasan ketika memasuki Majene baik dari arah Mamuju maupun dari arah Kabupaten Polman.

Sejumlah aparat TNI dari Kodim 1401/Majene dan personel Kodim 1402/Polman bersama unsur aparat lainnya melakukan pemeriksaan secara ketat ketika memasuki kedua Wilayah ini yakni Kab. Majene dan Kab. Polman.

Juru bicara Gugus tugas covid 19 Kabupaten Majene Sirajuddin ketika dihubungi lewat telpon selulernya mengatakan, kegiatan Pemeriksaan yang dilakukan oleh petugas gabungan dari TNI - Polri dan Pemda merupakan  pembatasan orang - orang yang masuk di Wilayah Kabupaten Majene untuk memutus rantai penularan covid - 19.

" Di Kabupaten Majene budaya silaturahminya sangat tinggi, apalagi saat sekarang ini Hari Raya Idul Fitri tentunya akan banyak dari Kabupaten lain yang akan masuk di Majene untuk silaturahmi dengan keluarganya" kata Sirajuddin

" Kita membatasi agar orang - orang luar dari Kabupaten Majene untuk sementara waktu tidak memasuki Wilayah Majene, hal ini perlu kesadaran semua pihak demi kepentingan bersama dalam memutus penularan covid 19 " sambungnya

Senada apa yang disampaikan oleh Dandim 1401/Majene Letkol Inf Yudy Rombe, ST MSi mengatakan, perlu kesadaran kolektif khususnya masyarakat Kabupaten Majene guna memutus rantai penularan covid - 19 ini dengan mematuhi himbauan Pemerintah untuk tetap di rumah, menghindari keramaian dan gunakan masker apabila keluar rumah.

Lanjut ia mengatakan, dihari Raya Idul Fitri ini Kab. Majene melakukan pembatasan orang - orang yang akan masuk dan keluar di Kabupaten Majene yang dimulai tanggal 23 s/d 26 Mei 2019.

" Diperbatasan Wilayah Majene terdapat personel Kodim 1401 Majene bersama Polri dan Instansi terkait lainnya melakukan penjagaan, mohon kerjasamanya seluruh masyarakat agar sementara waktu jangan meninggalkan Kabupaten Majene " tandas Letkol Inf Yudy Rombe.

dihubungi secara terpisah Kapenrem 142/Tatag Mayor Inf Ahmad T, SSos MSi membenarkan bahwa pada hari Raya Idul Fitri personel TNI masih melaksanakan tugas di Posko Covid - 19.
 
" dibatas Wilayah Kabupaten Majene, Polman dan Mamuju ada Pemeriksaan yang cukup ketat yang dilakukan oleh petugas Gugus penanganan covid 19 termasuk personel TNI dari Kodim setempat" urai Kapenrem

Kapenrem 142 juga mengharapkan agar seluruh elemen masyarakat dapat memahami dan mengerti pembatasan orang - orang yang masuk di Wilayah Kabupaten Majene dan Polman selama Hari Raya Idul Fitri ini, semua itu demi kepentingan bersama " Imbuh Mayor Ahmad.
Sumber : Penrem 142


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Pentingnya Isu dalam Ranperda, Pansus IV Jabar Soroti RPJPD 2025-2045
  • KPP Kalteng Bahas Program Kerja hingga Indeks Pemberdayaan Gender di KPP Jabar
  • Pj Walikota Cimahi : Menuju Indonesia Emas Tahun 2045
  • Tanaman Holtikultura Berupa Cabai, Masyarakat Tani Cimahi, Nikmati Hasil
  • Penyampaian Rekomendasi atas LKPJ Gubernur Jabar TA 2023 Di Hadapan Anggota DPRD Jabar
  • Penggunaan Digitalisasi Di Pasar Rakyat, Pemkot Cimahi Berikan Pembinaan
  • Anggota DPRD JABAR Siti Muntamah Bahas Implementasi Demokrasi hingga Karakter Pemimpin
  • Penyakit TBC Merupakan Penyakit Yang Cepat Menular, Kota Cimahi Harap Pencegahan
  • Plh. Kapuspen Kemendagri Tekankan Komitmen Keterbukaan Pengelolaan Informasi PJB
  •  
     
     
    Senin, 16 Maret 2020 - 20:44:56 WIB
    Pengusaha Jasa Angkuta Asrian Melaporkan Supirnya Muhammad Atas Dugaan Pencurian
    Seorang Supir Truk Dilaporkan Atas Dugaa Pencurian Dan Menjual Truk Milik Bosnya
    Kamis, 30 November 2023 - 10:45:13 WIB
    Kodam IV/Diponegoro Menggelar Upacara Peringatan HUT ke-52 KORPRI tahun 2023
    Senin, 13 September 2021 - 13:37:56 WIB
    Hari Ini Danwingdiktek Resmi Buka Pendidikan Kursus Instalasi Penerangan Landasan A-2
    Sabtu, 22 Mei 2021 - 18:59:04 WIB
    Hanya di Yogyakarta Lagu Indonesia Raya Berkumandang Tiap Hari
    Jumat, 25 Juni 2021 - 11:34:05 WIB
    Dibongkar Kapolda, Mantan Calon Walikota Siantar dan Oknum TNI yang Menembak Mati Marsal
    Senin, 17 Mei 2021 - 12:49:33 WIB
    Ini Yang Dilakukan Petugas Kepada Pendatang Di Bandara Sukarno Hatta Tangerang, Wajib Test
    Jumat, 16 Oktober 2020 - 08:32:11 WIB
    Judi Togel Marak, Kapolda Diminta Atensinya
    Rabu, 20 Maret 2024 - 12:10:22 WIB
    Disnakertrans Riau Diminta Terus Tingkatkan Kemampuan dan Daya Saing
    Rabu, 23 Maret 2022 - 15:08:30 WIB
    Sebanyak 572 Kepala Sekolah dilantik dan Dikukuhkan
    Jumat, 31 Juli 2020 - 19:08:21 WIB
    Idul Adha 1441 H
    Tinjau Peternakan Sapi, Bupati Kampar : menjanjikan Peningkatan kesejahteraan Petani
    Senin, 02 November 2020 - 15:00:08 WIB
    Terobsesi Jin Seorang Dokter Tertipu Beli Lampu Aladin Seharga Rp 1,36 Milyar
    Selasa, 06 Juli 2021 - 13:09:48 WIB
    Sikapi PPKM Darurat Jawa-Bali, Wawako dan Forkopimda Rapat Virtual dengan Gubri
    Kamis, 01 Juli 2021 - 07:25:05 WIB
    Pakar Hukut Tata Negara Sebut Rangkap Jabatan Itu Jelas Melanggar!
    Selasa, 12 Oktober 2021 - 08:03:40 WIB
    Resmi Kalemdiklat Polri Buka Pendidikan Alih Golongan Gelombang I TA 2021
    Kamis, 17 Februari 2022 - 14:25:33 WIB
    Tongkat Komando Lanud Sugiri Sukani Majalengka, Beralih Dari Letkol Pnb Dhian Ke Letkol Pnb Ferrel
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved