Minggu, 19 Mei 2024  
 
Pramuka se-Jabar Tanam 27.250 Bibit Pohon di Hari Menanam Pohon Indonesia

Riswan L | Jawa Barat
Senin, 30 November 2020 - 11:43:52 WIB


TERKAIT:
   
 
Bandung | Tiraskita.com - Kwartir Daerah (Kwarda) Pramuka Provinsi Jawa Barat (Jabar) dan 27 Kwartir Cabang (Kwarcab) Pramuka Kabupaten/Kota di Jabar menanam 27.250 bibit pohon pada Hari Menanam Pohon Indonesia yang jatuh setiap 28 November 2020.

Ketua Kwarda Pramuka Jabar Atalia Praratya Ridwan Kamil mengatakan, penanaman pohon yang dilakukan seretak di 27 kabupaten/kota di Jabar itu guna mewujudkan Gerakan Tanam dan Pelihara 50 Juta Pohon yang digagas Pemerintah Daerah (Pemda) Provinsi Jabar.

"Kami sudah memulai gerakan ini di 27 kabupaten/kota di Jabar oleh Kwarcab masing-masing. Total menanam 27.250 pohon di tahap awal ini," kata Atalia di Kota Bandung, Sabtu (28/11/20).

Pemda Provinsi Jabar melalui Dinas Kehutanan (Dishut) Jabar menyalurkan 1.000 bibit pohon kepada setiap Kwarcab Pramuka Kabupaten/Kota.

Bibit pohon ditanam di bumi perkemahan masing-masih daerah dan lahan kritis.

Kwarda Pramuka Jabar sendiri menanam bibit pohon di Bumi Perkemahan Kiarapayung, Kabupaten Sumedang, dan Kebun Raya Kuningan, Kabupaten Kuningan.

Atalia melihat gerakan menaman pohon yang dilakukan Kwarda dan Kwarcab Pramuka di Jabar sangat masif. Ia berharap gerakan tersebut dapat menumbuhkan kembali semangat gotong royong anggota Pramuka.

"Saya lihat gerakan ini masif sekali di 27 kabupaten/kota. Jadi, harapannya bisa menumbuhkan semangat gotong royong kembali bagi Pramuka Jabar," ucapnya.

Kwarda Pramuka Jabar mencatat, saat ini, ada 8 juta anggota Pramuka di 27 kabupaten/kota. Di kondisi pandemi COVID-19, mereka tidak terlalu banyak berkegiatan karena berhubungan dengan kegiatan sekolah yang saat ini belum memulai kegiatan belajar mengajar tatap muka.

"Kami punya jejaring sangat banyak ada 8 juta Pramuka di seluruh Jabar yang tercatat di data kami, saat COVID-19 ini kan mereka tidak terlalu banyak kegiatan. Biasanya kegiatan kita tuh outdoor dan berhubungan dengan kegiatan sekolah," tutur Atalia.

Dengan ide kreatifnya tersebut, Atalia yang baru saja dilantik menjadi ketua Kwarda Pramuka Jabar 2020-2025 berharap gerakan penanaman pohon dapat memberikan dampak positif bagi lingkungan.

"Sekolah sekarang ditiadakan dulu sehingga kami harus berpikir kreatif menghadirkan kegiatan positif, contohnya yang memberikan dampak pada lingkungan," katanya.(Arif S)


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Penyampaian Rekomendasi atas LKPJ Gubernur Jabar TA 2023 Di Hadapan Anggota DPRD Jabar
  • Penggunaan Digitalisasi Di Pasar Rakyat, Pemkot Cimahi Berikan Pembinaan
  • Anggota DPRD JABAR Siti Muntamah Bahas Implementasi Demokrasi hingga Karakter Pemimpin
  • Penyakit TBC Merupakan Penyakit Yang Cepat Menular, Kota Cimahi Harap Pencegahan
  • Plh. Kapuspen Kemendagri Tekankan Komitmen Keterbukaan Pengelolaan Informasi PJB
  • Pansus IV DPRD JABAR : RPJP Jawa Barat Harus Sinergi Dengan RPJP Nasional
  • Perda Disabilitas Pansus ll DPRD JABAR Kunjungi Yogyakarta
  • Kadisdik Prov Riau Tengku Fauzan Ditahan Jaksa
  • Pansus III DPRD JABAR Kunjungi Kementrian Dalam Negeri Dan BRIN
  •  
     
     
    Sabtu, 27 Februari 2021 - 17:16:34 WIB
    Lagi.....KPK Tangkap OTT Gubernur
    Kamis, 10 Juni 2021 - 15:44:55 WIB
    Membingungkan, Eks Putra Mahkota Saudi Digugat di AS tapi Jadi Tawanan Riyadh
    Rabu, 06 Juli 2022 - 11:49:15 WIB
    Soal Takbir Keliling, Pj Walikota: Pemko Ikut Instruksi Kemenag
    Selasa, 06 Juli 2021 - 13:39:50 WIB
    Babinsa Koramil 07 Hadiri Rapat Musyawarah Desa Orahili
    Sabtu, 23 Maret 2024 - 15:08:54 WIB
    Harumkan Riau di Kancah Nasional, Atlet NPC Riau Siap Tempur Raih Prestasi di Peparnas 2024
    Kamis, 28 Mei 2020 - 12:44:11 WIB
    LAWAN COVID-19
    Sekda Kampar Pantau Arus Balik Lebaran di Pos Check Point
    Sabtu, 17 Juni 2023 - 09:57:36 WIB
    Pemkot Cimahi Lakukan Rotasi Sejumlah Pejabat Eselon II
    Senin, 20 April 2020 - 20:32:47 WIB
    PENCEGAHAN MATA RANTAI COVID-19
    PT JMRB Pastikan Seluruh Petugas Rest Area Terapkan Standar Pencegahan Penyebaran Covid-19
    Jumat, 14 April 2023 - 22:48:23 WIB
    Momen Jum'at Curhat, Kapolsek KPC, Dengar Aspirasi Masyarakat
    Jumat, 17 Desember 2021 - 14:00:05 WIB
    Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Daerah Pemilihan XV Laksanakan Reses I Masa Sidang 2021 - 2022
    Minggu, 22 Maret 2020 - 18:24:40 WIB
    Desinfeksi Wabah Covid-19 di Area Publik
    Polres Kampar Bersama Seluruh Jajaran Desinfeksi Area Publik
    Senin, 21 Desember 2020 - 23:03:52 WIB
    Peringatan Bela Negara 2020 dan Penyerahan Penghargaan kepada Pemenang Lomba Vidio " Cinta Pancasila
    Kamis, 06 Februari 2020 - 11:10:10 WIB
    DPRD Riau Siap Tes Urine
    Rabu, 13 Juli 2022 - 08:19:21 WIB
    Terima Kunjungan Danlanud, Kapolda Riau Yakin Sinergitas TNI Polri Semakin Solid
    Sabtu, 18 Juli 2020 - 11:50:41 WIB
    Polri Dapati Komunikasi Langsung Brigjen Prasetijo-Djoktjan
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved