Minggu, 19 Mei 2024  
 
MV. SUN PRINCESS TUTUP RANGKAIAN KUNJUNGAN KAPAL PESIAR DI TANJUNG EMAS TAHUN 2019

zai | Lifestyle
Selasa, 31 Desember 2019 - 22:00:26 WIB


TERKAIT:
   
 



SEMARANG ,Tiraskita.com  – Sebanyak 2.103 orang wisatawan mancanegara turun melalui kapal pesiar (cruise) MV. Sun Princess di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang pada hari Senin (31/12) pukul 07.00 WIB yang berlayar dari Pelabuhan Makassar. Kapal MV Sun Princess dengan panjang 261.31 meter, berbendera Bermuda merupakan kapal cruise terakhir yang sandar di Pelabuhan Tanjung Emas di tahun 2019.

Kedatangan MV. Sun Princess disambut oleh Kepala Seksi Lalu Lintas Angkutan Laut Kantor KSOP Kelas I Tanjung Emas, Ade Rahayu dan Kepala Seksi Bimbingan Usaha Aryu Dewi serta GM PT. Pelindo III Cabang Tanjung Emas, Farris Hariyoso.

"Total ada 24 kapal wisatawan mancanegara dengan jumlah wisatawan sebanyak 17.869 orang di tahun 2019 ini. Jumlah tersebut turun 10.22% dari tahun lalu (2018) atau turun sebanyak 3.034 orang." papar Ade Rahayu.

Lebih lanjut Ade mengungkapkan, seperti pelabuhan kapal pesiar lainnya, para wisatawan yang turun akan mengunjungi beberapa tempat wisata di Jawa Tengah antara lain Borobudur ataupun kawasan Tlogo Agro di Bawen.

“Ada juga wisatawan yang menginginkan city tour dengan mengunjungi tempat menarik dan bersejarah di kota Semarang seperti Kota Lama, Sam Poo Kong, Simpang Lima dan Lawang Sewu," imbuhnya.

Sementara itu GM Pelindo III Tanjung Emas Farris mengatakan, setelah ini pihaknya akan melakukan evaluasi khususnya mengenai pelayanan dan peningkatan fasilitas khususnya di terminal internasional Pelabuhan Tanjung Emas untuk menciptakan suasana yang nyaman bagi para wisatawan mancanegara.

“Selama ini kami telah sediakan hiburan seperti live music, stand souvenir dan tarian sambutan kedatangan. Ke depan kami akan semakin meningkatkan pelayanan agar semakin banyak wisatawan mancanegara yang mengunjungi Indonesia," ungkap Farris.

Selanjutnya kapal cruise MV. Sun Princess direncanakan akan bertolak dari Pelabuhan Tanjung Emas sore ini pukul 18.00 WIB menuju Pelabuhan Lembar. Kedatangan kapal cruise ke Indonesia memang menjadi salah satu agenda utama Pemerintah yang saat ini tengah memprioritaskan pembangunan sektor pariwisata di Indonesia.

KEPALA BAGIAN ORGANISASI DAN HUMAS DITJEN PERHUBUNGAN LAUT

WISNU WARDANA
-------------------
Twitter: @djplkemenhub151
Instagram: @djplkemenhub151
Youtube: Ditjen Perhubungan Laut
FB: Direktorat Jenderal Perhubungan Laut
Portal: https:/hubla.dephub.go.id



comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Penyampaian Rekomendasi atas LKPJ Gubernur Jabar TA 2023 Di Hadapan Anggota DPRD Jabar
  • Penggunaan Digitalisasi Di Pasar Rakyat, Pemkot Cimahi Berikan Pembinaan
  • Anggota DPRD JABAR Siti Muntamah Bahas Implementasi Demokrasi hingga Karakter Pemimpin
  • Penyakit TBC Merupakan Penyakit Yang Cepat Menular, Kota Cimahi Harap Pencegahan
  • Plh. Kapuspen Kemendagri Tekankan Komitmen Keterbukaan Pengelolaan Informasi PJB
  • Pansus IV DPRD JABAR : RPJP Jawa Barat Harus Sinergi Dengan RPJP Nasional
  • Perda Disabilitas Pansus ll DPRD JABAR Kunjungi Yogyakarta
  • Kadisdik Prov Riau Tengku Fauzan Ditahan Jaksa
  • Pansus III DPRD JABAR Kunjungi Kementrian Dalam Negeri Dan BRIN
  •  
     
     
    Jumat, 19 Maret 2021 - 07:27:49 WIB
    DPRD Jabar Apresiasi pengukuhan KPPI Jabar sebagai sarana Politik perempuan
    Jumat, 22 Oktober 2021 - 10:39:00 WIB
    Polres Rohul Tangkap Kades Gegara Lakukan Pungli SKRT dan SKGR
    Rabu, 12 Februari 2020 - 02:32:02 WIB
    PT. Serikat Putra Diduga Penyebab Rusaknya Sungai Kerumutan dan Sungai Terajan
    Rabu, 09 Maret 2022 - 16:31:53 WIB
    Pangkalan Udara Sugiri Sukani Majalengka, Gelar Peringatan Isra Mi'raj 1443 H / 2022 M
    Kamis, 17 Februari 2022 - 12:37:31 WIB
    Yasonna Sebu RUU Hukum Acara Perdata Percepat Penanganan Perkara
    Jumat, 10 September 2021 - 11:06:25 WIB
    Pelepasan Atlet Serdang Bedagai Menuju PON XX Papua dan Papernas Tahun 2021
    Kamis, 25 Maret 2021 - 17:28:31 WIB
    Lawan Narkoba
    Anggotanya Tertangkap, Ketua LAN Riau Beri Instruksi Kejajaran LAN
    Jumat, 08 Mei 2020 - 14:41:10 WIB
    PERATURAN PRESIDEN
    Presiden Jokowi Tetapkan 62 Daerah Tertinggal, Ini Daftarnya
    Jumat, 29 September 2023 - 15:35:23 WIB
    Rindam Jaya Gelar Pelantikan dan Penyumpahan Prajurit Tamtama TNI AD Gel. I TA. 2023
    Jumat, 08 Oktober 2021 - 11:44:42 WIB
    Pemkab Sergai Terima Bantuan Mesin PCR, Wabup: Kita Tidak Berjuang Sendirian
    Rabu, 08 Juni 2022 - 18:38:23 WIB
    Personil Lanud S Sukani Majalengka Laksanakan Kegiatan Latbak
    Kamis, 25 Agustus 2022 - 20:47:01 WIB
    Anggota Propam Ini Ditangkap Karena Jadi Bandar Narkoba
    Rabu, 09 Februari 2022 - 12:02:36 WIB
    Kapolri Diminta Tinjau Ulang Pengerahan Polisi saat Pengukuran Lahan Desa Wadas
    Kamis, 19 Mei 2022 - 13:40:48 WIB
    Geledah Sel, Petugas Temukan Benda Terlarang di Lapas Tembilahan
    Jumat, 19 Agustus 2022 - 18:29:08 WIB
    Lagi-lagi Guru Bersertifikasi Mengabdi 20 Tahun Dipecat Yayasan Kalam Kudus. Apakah ini Diskriminasi
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved