Selasa, 21 Mei 2024  
 
Advokat Ferari Riau Angkatan Pertama Dilantik

Riswan | Advertorial
Kamis, 06 Februari 2020 - 17:12:59 WIB


TERKAIT:
   
 

PEKANBARU,Tiraskita.com -Dewan Pimpinan Daerah Federasi Advokat Republik Indonesia Provinsi Riau (DPD Ferari Riau), Kamis (06/20) telah melaksanakan pengambilan sumpah/janji advokat baru bagi 19 orang yang telah memenuhi syarat sebagai advokat melalui Sidang Terbuka Pengadilan Tinggi dengan dipimpin langsung Wakil Ketua PT Pekanbaru DR Erwin Mangatas Malau, SH, MH.

Dalam sambutannya Waka PT Pekanbaru mengharapkan para advokat dari Ferari ini mampu menjalankan profesi mia advokat dengan selalu menjunjung tinggi profesionalisme dan kode etik advokat.

“Advokat sebagai penegak hukum harus selalu mengedepankan pencapaian tujuan hukum berupa ketertiban, kepastian hukum dan keadilan,” ujarnya.

Bersamaan dengan pengambilan sumpah advokat tersebut, diiringi pula pelantikan sebagai anggota Organisasi Advokat Federasi Advokat Republik Indonesia oleh Ketua Umum Ferari Dr (jur) Dr (mp) H Teguh Samudera, SH, MH.

Dalam sambutannya, Ketua Umum Ferari RI mengharapkan para advokat yang baru dilantik ini mampu bersinergi dengan aparat penegak hukum lainnya seperti kepolisian, kejaksaan dan hakim dalam upaya mencapai nilai-nilai perjuangan hukum bagi para pencari keadilan.

“Advokat adalah profesi yang mulia atau officium nobile, jadi jangan kita sebagai advokat mencoreng nilai-nilai etik yang selalu menjadi rambu kita dalam menjalankan tugas,” tegasnya.

Alkhoviz Syukri, SH selaku Ketua Panitia pelaksana menyampaikan pengambilan sumpah/janji serta pelantikan advokat baru Ferari Riau ini setelah para peserta tersebut menyelesaikan Pendidikan Khusus Profesi Advokat (PKPA) serta dinyatakan lulus dalam pelaksanaan Ujian Profesi Advokat (UPA).

“Beberapa dari advokat yang disumpah dan dilantik ini mengikuti PKPA dan UPA dari Ferari serta ada pula yang mengikuta PKPA dan UPA dari organisasi advokat lainnya," ungkap Alkhoviz.

Sementara itu Ketua DPD Ferari Riau, Noor Aufa, SH, CLA mengharapkan kepada para peserta yang akan diambil sumpah/janji dan dilantik tetap memegang teguh prinsip serta motto Ferari sebagai advokat profesional religius.

“Selain selalu mengedepankan profesionalitas yang berjalan sesuai dengan kode etik, kita selaku advokat yang tergabung dalam Ferari harus mampu mengedepankan religiusitas untuk menjalan tugas mulia advokat ini," jelasnya.

Ketua DPC Kabupaten kampar Busrianto, SH mengatakan, "Saya bersyukur dan bangga atas dilantiknya 19 orang tersebut oleh PT pekanbaru, ini bisa membantu khususnya masyarakat Kabupaten Kampar dan Riau umumnya," ujar Busrianto, SH.

Ketua DPD Ferari Riau, Aufa sapaan akrabnya menyebutkan dalam waktu dekat DPD Ferari Riau akan segera melaksanakan Pendidikan Khusus Profesi Advokat (PKPA) angkatan ke-2 dan Ujian Profesi Advokat (UPA) angkatan ke-2 pada awal Maret 2020.(rls)




comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Pentingnya Isu dalam Ranperda, Pansus IV Jabar Soroti RPJPD 2025-2045
  • KPP Kalteng Bahas Program Kerja hingga Indeks Pemberdayaan Gender di KPP Jabar
  • Pj Walikota Cimahi : Menuju Indonesia Emas Tahun 2045
  • Tanaman Holtikultura Berupa Cabai, Masyarakat Tani Cimahi, Nikmati Hasil
  • Penyampaian Rekomendasi atas LKPJ Gubernur Jabar TA 2023 Di Hadapan Anggota DPRD Jabar
  • Penggunaan Digitalisasi Di Pasar Rakyat, Pemkot Cimahi Berikan Pembinaan
  • Anggota DPRD JABAR Siti Muntamah Bahas Implementasi Demokrasi hingga Karakter Pemimpin
  • Penyakit TBC Merupakan Penyakit Yang Cepat Menular, Kota Cimahi Harap Pencegahan
  • Plh. Kapuspen Kemendagri Tekankan Komitmen Keterbukaan Pengelolaan Informasi PJB
  •  
     
     
    Jumat, 09 Desember 2022 - 09:20:48 WIB
    TERKAIT DANA PUBLIKASI MEDIA DI KOMINFO DAN SETWAN DPRD PELALAWAN
    Diskominfo Dan Setwan DPRD Pelalawan Akan Segera Di Laporkan
    Jumat, 17 Desember 2021 - 14:05:04 WIB
    H. Abdul Jabar Majid Pemilihan IX Bekasi Melakukan Kegiatan Reses Tahun Sidang 2021-2022
    Senin, 10 Agustus 2020 - 12:28:06 WIB
    LAWAN COVID-19
    Pemkab Kampar Jadikan Stanum Rumah Sakit Darurat bagi Pasien Covid-19
    Jumat, 19 Maret 2021 - 13:39:27 WIB
    DPRD Jawa Barat Terima Kunjungan Kerja DPRD DKI Jakarta dan DPRD Depok
    Selasa, 23 Juni 2020 - 06:26:06 WIB
    LAWAN COVID-19
    Pemda Kampar Gelar Rapat Evaluasi Pelaksanaan New Normal
    Kamis, 04 Februari 2021 - 09:46:52 WIB
    Ditengah Pandemi, PT. PALMA Lakukan Sewa Kelola Sejumlah Hotel
    Selasa, 30 November 2021 - 19:16:15 WIB
    Kabupaten Tapteng Terima 25.996 Dosis Vaksin Bupati Targetkan Satu Minggu Sudah Selesai Disuntikkan
    Kamis, 30 Juli 2020 - 15:07:55 WIB
    Kecam Aksi Teror Bom Molotov, Sekjend DPP PDI Perjuangan Itu Tindakan Pengecut
    Rabu, 10 Februari 2021 - 14:17:42 WIB
    Lawan Narkoba
    258 Kg Sabu-sabu Ditemukan di Parkiran RS.Awal Bros Pekanbaru
    Sabtu, 02 Desember 2023 - 08:42:13 WIB
    Salurkan Bantuan Beras Sejahtra Daerah Tahap 4 Tahun 2023 Untuk Masyarakat Kota Cimahi
    Kamis, 15 Juli 2021 - 18:06:45 WIB
    Syahrir : Perlindungan Terhadap Nakes Harus di Prioritaskan
    Selasa, 14 Juli 2020 - 11:25:27 WIB
    Tahun Depan Pemda Kampar Agarkan Rp 21 Milyar Untuk Pelayanan Kesehatan
    Kamis, 21 Januari 2021 - 11:00:29 WIB
    DPR Gelar Paripurna Tetapkan Status Listyo Sigit
    Jumat, 14 Agustus 2020 - 12:33:01 WIB
    LAWAN COVID-19
    Kawasan Taman Suropatih Sepi Pengujung Akibat Covid-19, Pendapatan Warga Sekitar Menurun
    Rabu, 17 Maret 2021 - 20:43:48 WIB
    Ridwan Kamil Usul KPPI Jabar Dirikan Sekolah Politik Perempuan
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved