Rabu, 22 Mei 2024  
 
PSPS Riau Bungkam PSDS Deli Serdang 3-1

Kah | Olahraga
Rabu, 17 Januari 2024 - 12:45:44 WIB

Sepak bola
TERKAIT:
   
 
Pekanbaru,- Akhirnya PSPS Riau berhasil membungkam tuan rumah PSDS Deli Serdang 3-1 pada babak play-off degradasi Liga 2 di Stadion Baharoeddin Siregar, Selasa (16/1). Hasil ini membawa PSPS Riau berada di posisi kedua dengan mengumpulkan 4 poin. Sementara PSDS turun ke peringkat ketiga dengan total 3 poin.

Skuad PSPS Riau berhasil unggul pada menit ke 14 lewat pemain naturalisasi Bruno Silva. Skor 1-0 untuk kemenangan PSPS Riau. PSPS terus berupaya mencari peluang untuk bisa mencetak gol tambahan. Namun sayang, tuan rumah PSDS Deli Serdang berhasil menyamakan kedudukan lewat pinalti yang berhasil dieksekusi oleh Noriki Akada pada menit ke 41.

Memasuki babak kedua, kedua tim berupaya mencari celah untuk membobol gawang lawan. Tak sia-sia, usaha pemain PSPS Riau pun membuahkan hasil. Gol kedua bagi PSPS Riau berhasil diciptakan oleh Indriyana pada menit 80. Gol dari Indriyana mengubah papan skor menjadi 1-2, dan keunggulan untuk PSPS.

Tidak berselang lama, PSPS Riau kembali menambah gol oleh Firman Septian pada menit 85. Firman yang masuk menggantikan Nasir, akhirnya menambah keunggulan PSPS jelang menit akhir pertandingan. Skor 1-3, tambahan gol untuk PSPS Riau.

Tersisa lima menit waktu bersih, PSDS Deli Serdang berupaya untuk mengejar ketertinggalan. Hingga berakhir waktu tambahan, PSDS tidak mampu mengejar ketertinggalan dari tim tamu. Begitu juga dengan PSPS Riau yang sudah unggul dua gol dari PSDS, hingga peluit panjang ditiup wasit, tidak ada tambahan gol. Skor 1-3 bertahan hingga babak kedua selesai dan kemenangan untuk PSPS Riau.

Pelatih PSPS Riau, Ridwan Saragih mengatakan, kemenangan ini berkat kerja keras para pemain, dan patut disyukuri. "Kemenangan ini kami hadiahkan kepada para jajaran management PSPS Riau, suporter dan masyarakat Riau yang selalu mendoakan dan mendukung PSPS Riau," pungkasnya. (MC Riau/IKN)


comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Dandim dan Forkopimda Kab Cirebon Lainnya, Sambut Kunker Danrem 063/SGJ
  • Koramil 0620-20/Gegesik, Kodim 0620/Kab Cirebon Panen Raya
  • Pentingnya Isu dalam Ranperda, Pansus IV Jabar Soroti RPJPD 2025-2045
  • KPP Kalteng Bahas Program Kerja hingga Indeks Pemberdayaan Gender di KPP Jabar
  • Pj Walikota Cimahi : Menuju Indonesia Emas Tahun 2045
  • Tanaman Holtikultura Berupa Cabai, Masyarakat Tani Cimahi, Nikmati Hasil
  • Penyampaian Rekomendasi atas LKPJ Gubernur Jabar TA 2023 Di Hadapan Anggota DPRD Jabar
  • Penggunaan Digitalisasi Di Pasar Rakyat, Pemkot Cimahi Berikan Pembinaan
  • Anggota DPRD JABAR Siti Muntamah Bahas Implementasi Demokrasi hingga Karakter Pemimpin
  •  
     
     
    Rabu, 03 Februari 2021 - 22:47:13 WIB
    Perda Pesantren Disahkan, Uu Ruzhanul : Ponpes Salafiyah Kini Bisa Dapat Bantuan
    Minggu, 17 Januari 2021 - 08:18:56 WIB
    Kota Pekanbaru Banyak Masalah, LKS Masih Diperjualbelikan
    Sabtu, 03 April 2021 - 08:38:55 WIB
    Bupati Lampung Timur Memenuhi Undangan Direktur PT PMA MPDT Capital
    Kamis, 06 Januari 2022 - 11:02:58 WIB
    Presiden Kazakhstan Minta Bantuan Rusia Cs Atasi Situasi Negaranya Yang Rusuh
    Kamis, 12 Maret 2020 - 14:25:54 WIB
    Sekda Kampar Koordinasi Perpres No. 33 tahun 2020 Tentang Standar harga satuan regional
    Selasa, 07 Juli 2020 - 18:19:48 WIB
    Kompol Viktor Ziliwu: Pengamanan Dan Pencegahan Mengedepankan Kepolisian Modren
    Jumat, 07 Agustus 2020 - 13:32:35 WIB
    Koramil 07/Alasa dan Muspika Senam Bersama
    Sabtu, 23 Mei 2020 - 21:37:29 WIB
    Lawan Narkoba
    Sabu Hampir 1 Ton di Banten, Diamankan Petugas
    Selasa, 29 Juni 2021 - 13:09:43 WIB
    Wanita Cantik Marahi Pria di Bus, Ternyata Pria Ini
    Kamis, 29 Juli 2021 - 14:56:02 WIB
    Waka Polres Sergai Beri Semangat Pada Warga Terpapar Covid di Perbaungan
    Sabtu, 15 Januari 2022 - 12:15:48 WIB
    Opini : Serba Serbi Kesulitan Belajar Pada Anak. Kenali Jenis, Ciri dan Cara Mengatasinya
    Senin, 04 Oktober 2021 - 09:23:28 WIB
    Sidak Kantor KCIC Ketua Komisi I DPRD Berharap
    Senin, 04 September 2023 - 11:52:49 WIB
    Diikuti 11 Kecamatan Bupati Kasmarni Buka Stand Bazar MTQ Ke-48 Kabupaten Bengkalis
    Kamis, 02 Maret 2023 - 08:54:43 WIB
    Bupati Nias Barat Mengukuhkan Pengurus Orahua Niha Raya Ba Nias Barat (ORI)
    Jumat, 19 Februari 2021 - 08:54:33 WIB
    Tanihub Kembangkan Sistem Pertanian 4.0
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved