Menteri Luar Negeri RI Retno LP Marsudi menekankan pentingnya kepedulian antarsesama anak bangsa dan mengingatkan peran semua anak-anak di masa depan saat melakukan penyerahan sumbangan gawai Kemenlu untuk para sis">
Jum'at, 17 Mei 2024  
 
Siswa dan Guru Papua Dapat Sumbangan Gawai dari Kemenlu, Ini Pesan Menlu

Riswan L | Pendidikan
Rabu, 30 Desember 2020 - 12:02:27 WIB

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi mengikuti KTT ASEAN secara virtual. Ilustrasi Foto: Handout Kemlu RI
TERKAIT:
   
 
Jakarta | Tiraskita.com - Menteri Luar Negeri RI Retno LP Marsudi menekankan pentingnya kepedulian antarsesama anak bangsa dan mengingatkan peran semua anak-anak di masa depan saat melakukan penyerahan sumbangan gawai Kemenlu untuk para siswa dan guru di Papua dan Papua Barat, yang dilakukan secara virtual. 

“Kita semua, dari pulau manapun kita, punya peran besar menjadikan Indonesia lebih baik di masa depan. Agar negeri ini terus damai dan makmur, yang kemakmurannya dinikmati semua rakyatnya dari Sabang sampai Merauke,” kata Menlu sebagaimana dikutip dari pernyataan tertulis di laman resmi Kemenlu, Selasa (30/12). 

Sumbangan gawai Kementerian Luar Negeri merupakan bagian dari peringatan hari ulang tahun ke-75 Kementerian Luar Negeri yang jatuh pada tanggal 19 Agustus 2020, dan merupakan bentuk kepedulian Kementerian Luar Negeri, yang diharapkan dapat membantu para siswa dan guru di berbagai wilayah di Indonesia, khususnya Papua dan Papua Barat, untuk mengikuti pendidikan secara daring.

Hingga akhir Desember 2020, terdapat 438 gawai yang telah disalurkan melalui lembaga mitra Kemenlu yang tersebar di Jabotabek, Bandung, Batam, Bima, Brebes, Cilegon, Cimahi, Jayapura, Medan, Rembang, Semarang, Surabaya, Tangerang, dan Yogyakarta. 

Khusus untuk wilayah Papua dan Papua Barat, gawai diberikan kepada 30 orang pelajar tingkat SMP/SMA serta 3 orang guru yang tinggal di Biak Numfor, Papua dan Raja Ampat, Papua Barat. Penyaluran dilakukan dalam kerja sama dengan organisasi nirlaba bidang pendidikan, Hoshizora Foundation. 

Kristian Wabiser, Guru Koordinator Wilayah Biak, menyampaikan apresiasi terhadap sumbangan tersebut. “Dengan keterbatasan yang kami miliki di desa kami, gawai yang diberikan ini akan sangat membantu dalam proses belajar mengajar dan mengakses materi ajar," ujarnya.

Para siswa pun turut menyampaikan suka cita dan terima kasih mereka kepada Menlu Retno dan Kemenlu RI. 

“Belajar dengan giat, gapai cita-citamu dan berbakti pada negeri," pesan Menlu.



comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Anggota DPRD JABAR Siti Muntamah Bahas Implementasi Demokrasi hingga Karakter Pemimpin
  • Penyakit TBC Merupakan Penyakit Yang Cepat Menular, Kota Cimahi Harap Pencegahan
  • Plh. Kapuspen Kemendagri Tekankan Komitmen Keterbukaan Pengelolaan Informasi PJB
  • Pansus IV DPRD JABAR : RPJP Jawa Barat Harus Sinergi Dengan RPJP Nasional
  • Perda Disabilitas Pansus ll DPRD JABAR Kunjungi Yogyakarta
  • Kadisdik Prov Riau Tengku Fauzan Ditahan Jaksa
  • Pansus III DPRD JABAR Kunjungi Kementrian Dalam Negeri Dan BRIN
  • Pansus I DPRD JABAR Ingatkan Kinerja BUMD Yang Belum Maksimal
  • 414 Ikuti Orientasi Pegawai Pemerintahan Dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Di Lingkungan Pemkot Cimahi
  •  
     
     
    Senin, 17 Agustus 2020 - 09:52:11 WIB
    LAWAN KORUPSI
    Aktifis Hukum Dukung Kejati Ungkap Korupsi Humas DPRD Riau
    Selasa, 22 Desember 2020 - 14:49:18 WIB
    Wakil Gubernur Jabar Menghadiri Peringatan Hari Ibu Tahun 2020
    Sabtu, 10 Februari 2024 - 17:21:11 WIB
    MENGAPA HARUS GANJAR
    Minggu, 26 September 2021 - 08:50:44 WIB
    Dikmaba TNI-AD TA 2021 Kodam IV/Diponegoro Resmi Dibuka
    Kamis, 10 Juni 2021 - 15:28:34 WIB
    Putus Rantai Covid-19, Pemkab Sergai Jemput Bola Vaksin Lansia Kerumah Warga
    Selasa, 07 Juli 2020 - 18:15:27 WIB
    DPP MOI Minta Kapolda Maluku Usut Tuntas Penganiayaan Wartawan Anggota MOI
    Senin, 26 Oktober 2020 - 21:05:31 WIB
    Hari Ini Dua Daerah Melaporkan Nihil Kasus Covid-19
    Senin, 14 Juni 2021 - 11:32:10 WIB
    Sinyal Jokowi Kian Keras! Berani Pilih Ganjar Ketimbang Megawati
    Kamis, 07 Mei 2020 - 09:41:05 WIB
    LAWAN COVID-19
    Gereja HKI Bekasi Dapatkan Bantuan Sembako Dari Sukur Nababan
    Jumat, 04 Juni 2021 - 18:40:17 WIB
    Raih Peringkat Top Digital Command Center Kab. Cirebon Dapatkan Apresiasi dari Komisi I DPRD Jabar
    Selasa, 19 Juli 2022 - 13:15:03 WIB
    Diduga Melakukan Pemerasan Pada Pemilik Lahan, 5 Oknum Kehutanan Riau Ditangkap Polres Pelalawan
    Sabtu, 05 Juni 2021 - 19:37:11 WIB
    Jabar Buka Lowongan CPNS 500 Posisi dan 16.000 Pegawai Pemerintah Perjanjian Kerja ( PPPK) 2021
    Senin, 18 Mei 2020 - 23:06:48 WIB
    Masyarakat Prihatin Anggota Dewan Tidak Pro Rakyat
    27 Anggota Dewan Membuat Mosi Tidak Percaya, Begini Sikap Hamdani
    Sabtu, 30 Oktober 2021 - 12:02:54 WIB
    Ini Aturan Baru Penerbangan Dalam Negeri saat Pandemi
    Rabu, 30 Juni 2021 - 16:02:03 WIB
    Pasangan Wizarni dan Desi Halyani Raih Terbaik I Keluarga Teladan Tingkat Provinsi Riau 2021
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved