Selasa, 21 Mei 2024  
 
Bersama Forkopimda, Bupati dan Wabup Rohil Tinjau Vaksinasi Bagi Anak di SD Perguruan Methodist

RL | Pemkab Rokan Hilir
Selasa, 25 Januari 2022 - 00:00:00 WIB


TERKAIT:
   
 
Rohil, Tiraskita.com - Bupati Rokan Hilir (Rohil) Afrizal Sintong bersama Wabup H Sulaiman, Dandim 0321 Rohil Letkol Inf M Erfani serta Kapolres Rohil AKBP Nurhadi Ismanto melaksanakan peninjauan vaksinasi kepada anak usia 6-11 tahun di SD perguruan Methodist Bagansiapiapi, Selasa (25/1/2022).

Para siswa SD perguruan Methodist tersebut tampak begitu antusias dalam mengikuti vaksinasi. Apalagi dengan kehadiran Bupati dan Wabup bersama Forkopimda. Bupati bersama rombongan juga secara langsung menyaksikan vaksinasi kepada para anak disekolah itu.

"Hari ini kita melaksanakan vaksinasi kepada anak usia 6-11 tahun di sekolah Methodist. Pagi hari ini sebanyak 200 lebih anak yang akan di vaksin," kata Bupati. Pemerintah daerah bersama TNI dan Polri lanjutnya, akan terus melakukan vaksinasi kepada seluruh seluruh sekolah yang ada di Kabupaten Rohil.

Bupati menyebutkan, para siswa di sekolah perguruan Methodist tersebut sangat luar luar biasa. Sebab katanya, para siswa begitu berani dan tidak takut sedikitpun saat di vaksinasi.

"Kita melihat semua anak sangat berani dan tidak takut saat di vaksin, ini sangat luar biasa dan bisa menjadi contoh bagi sekolah lain. Kami juga mengucapkan terimakasih kepada petugas vaksinator dan kepala sekolah yang sangat luar biasa," paparnya.

Dalam kesempatan itu, Bupati juga mengingatkan kepada majelis guru untuk mengajak orang tua siswa agar anak nya di vaksinasi. Sebab katanya, vaksinasi ini bertujuan untuk menjaga daya tahan anak dan memperlancar proses belajar mengajar secara tatap muka.

"Jika semua telah di vaksin maka proses belajar mengajar bisa dilaksanakan secara penuh tanpa harus daring. Kami juga ucapkan terimakasih kepada kepala sekolah yang begitu luar biasa dalam membantu pemerintah daerah melaksanakan vaksinasi. Apalagi anak-anak yang akan di vaksin ini diberikan permen sehingga menambah semangat mereka," tambahnya.

Bupati juga memberikan apresiasi kepada TNI Polri yang turut bekerja keras dalam melaksanakan serbuan vaksinasi kepada anak usia 6-11 tahun.

Sementara itu, Kepala sekolah sekaligus koordinator perguruan methodist Bagansiapiapi Darpin S. Pd mengatakan, di sekolah tersebut ada sebanyak 208 anak yang akan di vaksinasi. Dimana, dari 208 siswa itu, yang di setuju orang tua untuk divaksin sebanyak 190 anak dan yang telah divaksin umur 12 tahun ke atas ada 11 orang.

"Ada tujuh siswa yang belum di setuju orang tua karena keadaan sakit maupun lainnya. Surat keterangan dari dokter juga sudah ditunjukkan orang tua," paparnya.

Sebelum dilaksanakan nya vaksinasi tersebut, Darpin juga mengatakan pihaknya telah memberikan sosialisasi kepada orang tua siswa melalui wali kelas dan para guru.

"Kami dari pihak sekolah menyampaikan ucapan terimakasih kepada Bupati dan Forkopimda yang telah datang memantau pelaksanaan vaksinasi ini, dengan kehadiran Bupati ini tentu akan menambah semangat dan motivasi kepada kita semua," pungkasnya.



comments powered by Disqus


Berita Lainnya :
 
  • Pentingnya Isu dalam Ranperda, Pansus IV Jabar Soroti RPJPD 2025-2045
  • KPP Kalteng Bahas Program Kerja hingga Indeks Pemberdayaan Gender di KPP Jabar
  • Pj Walikota Cimahi : Menuju Indonesia Emas Tahun 2045
  • Tanaman Holtikultura Berupa Cabai, Masyarakat Tani Cimahi, Nikmati Hasil
  • Penyampaian Rekomendasi atas LKPJ Gubernur Jabar TA 2023 Di Hadapan Anggota DPRD Jabar
  • Penggunaan Digitalisasi Di Pasar Rakyat, Pemkot Cimahi Berikan Pembinaan
  • Anggota DPRD JABAR Siti Muntamah Bahas Implementasi Demokrasi hingga Karakter Pemimpin
  • Penyakit TBC Merupakan Penyakit Yang Cepat Menular, Kota Cimahi Harap Pencegahan
  • Plh. Kapuspen Kemendagri Tekankan Komitmen Keterbukaan Pengelolaan Informasi PJB
  •  
     
     
    Jumat, 19 Februari 2021 - 08:39:25 WIB
    Lurah Cipageran Kota Cimahi Penerapan PPKM Skala Mikro Efekif
    Senin, 08 Juni 2020 - 12:09:43 WIB
    Latihan Posko I Kodim 1402/Polmas Rem 142/Tatag Digelar Selama 3 Hari
    Selasa, 06 April 2021 - 14:58:45 WIB
    Lantik 53 Orang Pejabat Fungsional Tertentu,
    Plt. Walikota Minta ASN Terus Berinovasi dan Meningkatkan Kapasitasnya
    Senin, 01 Juni 2020 - 14:48:23 WIB
    Komandan Korem 142/Tatag Ucapkan Dirgahayu Kodam XIV/Hasanuddin ke 63
    Sabtu, 23 Maret 2024 - 15:08:54 WIB
    Harumkan Riau di Kancah Nasional, Atlet NPC Riau Siap Tempur Raih Prestasi di Peparnas 2024
    Selasa, 16 Februari 2021 - 08:36:59 WIB
    Masa Jabatan Berakhir, DPRD Inhu Paripurnakan Usulan Pemberhentian Bupati Yopi Arianto
    Jumat, 08 Januari 2021 - 10:27:01 WIB
    Polres Bengkalis akan Kawal dan Amankan Vaksin Covid-19
    Rabu, 26 Februari 2020 - 10:20:02 WIB
    Pemerintah Berikan Paket Insentif Untuk Akselerasi Kinerja Pariwisata di tengah Wabah Corona
    Kamis, 02 Januari 2020 - 00:50:36 WIB
    Pemerintah Tak Serius Urus Masalah Banjir
    Warga Kecewa Kepada Walikota Dan Gubernur Banten
    Sabtu, 12 Desember 2020 - 15:34:55 WIB
    Anggaran 100 Cair dari KONI KBB, Ternyata 54 Cabor Belum Semua Menerimanya
    Kamis, 11 Februari 2021 - 18:48:17 WIB
    Polres Siak Tangkap 4 Pengedar Sabu di Kecamatan Sungai Apit
    Minggu, 25 Oktober 2020 - 03:49:00 WIB
    Normalisasi Hubungan Dengan Israel, Putra Mahkota Saudi Takut Dibunuh Rakyatnya
    Senin, 01 Maret 2021 - 10:48:48 WIB
    DPRD Bengkalis Hadiri Acara Pisah Sambut Pj. Bupati dengan Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis
    Sabtu, 10 Oktober 2020 - 01:33:42 WIB
    BNN Kunjungi Sekretariat PWI Cimahi Ajak Kerjasama Perangi Bahaya Narkoba di Kalangan Remaja
    Kamis, 24 Maret 2022 - 20:52:31 WIB
    Muslimawati Catur : Robah Sampah Sebagai Sumber Ekonomi Keluarga
     
    Riau | Nasional | Ekonomi | Hukrim | Politik | Olahraga | Kesehatan | Budaya | Pendidikan | Internasional | Lifestyle
    Advertorial | Indeks Berita
    About Us | Redaksi | Pedoman Media Siber | Info Iklan | Disclaimer
    Copyright © 2020 PT. Tiras Kita Pers, All Rights Reserved